jurusan astronomi

Jurusan Langka di Indonesia, Yuk, Kenalan dengan Jurusan Astronomi

Jurusan Astronomi – Apakah kamu penasaran dan merasa kagum saat melihat ke langit dan berpikir apakah planet Bumi adalah satu-satunya planet yang memiliki kehidupan? Astronomi adalah ilmu yang  bisa menjelaskannya dan segala sesuatu yang kamu amati di semesta, mulai dari komet dan planet di tata surya.

Astronomi merupakan salah satu ilmu tertua. Astronomi adalah cabang ilmu yang mempelajari semua benda dan fenomena luar bumi. Astronomi adalah studi tentang matahari, bulan, bintang, planet, komet, gas, galaksi, gas, debu, dan benda dan fenomena non-Bumi lainnya. Hal ini juga berkaitan dengan evolusi, fisika, kimia, meteorologi, dan gerak benda-benda langit, serta pembentukan dan perkembangan alam semesta.

Kamu penasaran dan ingin tahu lebih lanjut terkait jurusan Astronomi? Yuk, kenalan lebih jauh dengan jurusannya di bawah ini.

Mengenal Jurusan Astronomi

Astronomi adalah studi ilmiah tentang benda-benda langit (seperti bintang, planet, komet, dan galaksi) dan fenomena yang berasal dari luar atmosfer bumi (seperti radiasi latar kosmik).

Mengingat ukuran alam semesta (yang bisa jadi tak terbatas), astronomi adalah bidang yang sangat besar. Benda-benda langit yang dipelajari para astronom meliputi bintang, galaksi, nebula, dan supernova.

Jurusan Astronomi merupakan jurusan yang masih kurang dikenal di Indonesia. di Indonesia sendiri Jurusan Astronomi masih sangat langka, hanya ada di satu perguruan tinggi yang membuka jurusan ini yaitu Institut Teknologi Bandung (ITB). Dilansir dari laman ITB, Program studi Astronomi sendiri terdiri atas tiga bidang keahlian yaitu Tata Surya, Fisika Bintang, serta Galaksi dan Kosmologi.

Lulusan jurusan Astronomi berkesempatan untuk menjadi ilmuwan. Peranan lulusannya sangat penting untuk BMKG dan LAPAN. Sebagai lulusan jurusan Astronomi yang memiliki ilmu astronomi, mahasiswa Astronomi bisa berpartisipasi dan menyumbangkan keahlian dan ilmu di sana.

Pengetahuan dan keahlian yang diajarkan di jurusan Astronomi:

  • Teliti dan detail
  • Tekun
  • Observan
  • Senang menganalisis
  • Terstruktur
  • Senang melakukan riset
  • Pemahaman matematika
  • Kemampuan berpikir logis dan sistematis

Baca juga Yuk, Mengenal Lebih Jauh Apa Itu Jurusan Geofisika

Apa yang Dipelajari Mahasiswa Astronomi?

Hanya ada satu perguruan tinggi yang membuka jurusan Astronomi di Indonesia, yaitu Institut Teknologi Bandung. Sebagai referensi, berikut mata kuliah Kurikulum 2019 Program Studi Sarjana Astronomi di ITB.

Mata Kuliah Wajib

Mata Kuliah Pilihan

Kampus yang Membuka Jurusan Astronomi

Hanya ada satu perguruan tinggi yang membuka jurusan Astronomi di Indonesia yaitu Institut Teknologi Bandung. Astronomi ITB masuk ke dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. ITB membuka jurusan Astronomi dengan jenjang sarjana, magister, dan doktor.

Itulah artikel mengenai Jurusan Langka di Indonesia, Yuk, Kenalan dengan Jurusan Astronomi. Semoga artikel di atas bermanfaat bagi kamu yang ingin kuliah di jurusan Astronomi.


Ikuti bimbingan intensif khusus Kedokteran dari Indonesia College. Kamu bisa memilih program bimbel Kedokteran Terpadu 1 tahun, UTBK Kedokteran, KKI UI Kedokteran, atau IUP Medicine UGM.

Cek informasi terbaru tentang perkuliahan Kedokteran di blog bimbelkedokteran.id. Kunjungi juga laman kami lainnya di indonesia-college.com dan indonesiacollege.co.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.