PTN yang Membuka Jurusan Matematika – Matematika merupakan ilmu dasar dan induk dari berbagai disiplin ilmu. Pembelajaran di jurusan ini merupakan ilmu yang luas karena dibutuhkan untuk mengembangkan keilmuan lainnya. Kehidupan sehari-hari tidak terlepas dari peranan ilmu matematika untuk memecahkan berbagai masalah.
Banyak perguruan tinggi yang membuka jurusan Matematika, baik negeri maupun swasta. Bagi kamu yang berminat untuk kuliah di jurusan Matematika, berikut PTN yang Membuka Jurusan Matematika, Yuk, Disimak!
Universitas Indonesia (UI)
Jurusan ini masuk ke dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Program Sarjana Departemen Matematika membekali mahasiswanya dengan mata kuliah yang mencakup bidang Matematika Murni, Statistika, Komputasi, Riset Operasional, dan Aktuaria.
Prodi ini dibuka pada kelas sarjana reguler dan sarjana paralel. Jalur masuk untuk kelas sarjana reguler melalui SNMPTN, SBMPTN, dan SIMAK-UI. Sedangkan, untuk kelas paralel melalui SIMAK-UI dan PPKB.
IPB University
Matematika IPB masuk ke dalam Departemen Matematika, Fakultas MIPA. Jurusan ini telah terakreditasi A oleh BAN-PT. Mahasiswa prodi Matematika dibekali dengan penguasaan dasar-dasar ilmiah dan pengetahuan serta metodologi bidang keahlian Matematika untuk membentuk ilmuwan yang mampu menemukan, memahami, menjelaskan, dan merumuskan penyelesaian masalah di kawasan keahliannya serta mampu menerapkan keahliannya di dalam masyarakat.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Jurusan Matematika ITS masuk ke dalam Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Analitika Data. Mahasiswa prodi ini diwajibkan untuk memenuhi beban studi minimum 144 SKS. Kegiatan pendidikan dan penelitian jurusan ini, diarahkan mulai dari matematika murni hingga aplikasinya ke berbagai bidang. Ada tiga bidang keahlian yang bisa kamu pilih, yaitu Analisis dan Aljabar, Matematika Terapan, dan Ilmu Komputer.
Universitas Diponegoro (UNDIP)
Program studi S1 Matematika masuk ke dalam Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika. Jurusan ini telah terakreditasi A oleh BAN-PT. Lulusan jurusan ini nantinya akan mendapat gelar Sarjana Matematika (S.Mat). Materi yang dipelajari antara lain Analisis, Aljabar, Statistika, Komputasi dan Matematika Terapan. Jurusan Matematika di Undip memiliki jumlah SKS sebesar 144.
Baca juga 7 Prospek Kerja Lulusan Matematika yang Menjanjikan
Universitas Gadjah Mada (UGM)
Program Sarjana Matematika UGM menjadi program pertama di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Jurusan ini berada dalam koordinasi Departemen Matematika. Lulusan prodi ini memiliki kemampuan logical thinking yang kuat dan mempunyai kemampuan adaptif yang kuat. Selain itu, kemampuan matematika dilengkapi dengan kemampuan pemodelan matematika dan dasar teknologi informasi.
Universitas Brawijaya (UB)
Jurusan Matematika UB masuk ke dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Prodi S1 Matematika UB memiliki visi yaitu menjadi program studi Sarjana Matematika yang unggul dan mampu berkompetisi secara nasional dan internasional dalam bidang matematika dan terapannya. Jurusan ini telah terakreditasi A oleh BAN-PT.
Universitas Negeri Jember (UNEJ)
Jurusan Matematika UNEJ masuk ke dalam Fakultas MIPA. Masa studi dan beban studi di prodi ini adalah 7 tahun dengan beban studi paling sedikit 144 SKS. Mata kuliahnya, antara lain Matematika Dasar, Kalkulus, Statistika, Aljabar, Geometri, Pemrograman Terstruktur, dan masih banyak lainnya.
Universitas Negeri Malang (UM)
Jurusan Matematika Universitas Negeri Malang (UM) masuk ke dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA). Lulusan prodi ini nantinya akan mendapat gelar lulusan S.Si. Jurusan ini telah terakreditasi A oleh BAN-PT, serta telah terakreditasi internasional ASIIN.
Mata kuliah yang disajikan di prodi Matematika terdiri dari tiga kelompok mata kuliah, yaitu Kelompok Mata Kuliah Dasar Pengembangan Karakter (MDPK), Kelompok Mata Kuliah Wajib Keilmuan (MKK), dan Kelompok Mata Kuliah Peminatan dan Pengembangan Diri (MPPD).
Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED)
Jurusan Matematika Unsoed adalah institusi yang menyelenggarakan proses pendidikan, pelatihan, penelitian, dan pelayanan di bidang Matematika. Jurusan Matematika Unsoed berdiri pada tahun 1999. Prodi Matematika dikelompokkan menjadi 4 kelompok bidang kajian, yaitu Analisis dan Aljabar, Matematika Terapan, Statistika, dan Komputasi.
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
Jurusan Matematika UNY masuk ke dalam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Saat ini, prodi Matematika menerapkan tiga kurikulum, yaitu Kurikulum 2014 (bagi mahasiswa angkatan 2017 dan 2018), Kurikulum 2019 (bagi angkatan 2019), dan Kurikulum 2020 yang mulai diberlakukan bagi angkatan 2020.
Jumlah beban SKS untuk Kurikulum 2014 adalah 144 SKS, untuk Kurikulum 2019 terdiri dari 146 SKS, sedangkan Kurikulum 2020 merupakan kurikulum MBKM dengan beban antara 146-154 SKS. Secara umum, mata kuliah inti dalam ketiga kurikulum tersebut masih sama, yang mengacu pada rekomendasi IndoMS (Indonesian Mathematical Society). Perubahan-perubahan muncul pada kode mata kuliah, distribusi mata kuliah, dan beberapa mata kuliah baru untuk mengakomodasi kebutuhan perkembangan Teknologi Informasi.
Universitas Airlangga (UNAIR)
Jurusan Matematika Unair masuk ke dalam Fakultas Sains dan Teknologi. Jurusan ini di kurikulum 2018 mempunyai beban 191 SKS dengan mata kuliah wajib 114 SKS dan mata kuliah pilihan 77 SKS. Bidang keilmuan di jurusan Matematika Unair antara lain Aljabar, Analisis, Pemodelan Sistem, Riset Operasi dan Komputasi, dan Wajib Program Studi.
Itulah PTN yang Membuka Jurusan Matematika, Yuk, Disimak! Semoga artikel di atas bermanfaat bagi kamu yang tertarik untuk kuliah di jurusan Matematika.
Ikuti bimbingan intensif khusus Kedokteran dari Indonesia College. Kamu bisa memilih program bimbel Kedokteran Terpadu 1 tahun, UTBK Kedokteran, KKI UI Kedokteran, atau IUP Medicine UGM.
Cek informasi terbaru tentang perkuliahan Kedokteran di blog bimbelkedokteran.id. Kunjungi juga laman kami lainnya di indonesia-college.com dan indonesiacollege.co.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.