Kedokteran UPH – Kebutuhan peran dokter di Indonesia masih sangat jauh dari cukup, bahkan dengan penyediaan pendidikan kedokteran di Perguruan Tinggi Negeri belum cukup memenuhi. Maka dari itu banyak Perguruan Tinggi Swasta yang ikut membuka program kedokteran ini untuk menghasilkan tenaga dokter yang unggul, kompeten, profesional, inovatif dan juga memiliki semangat pengabdian yang tinggi kepada masyarakat.
Fakultas Kedokteran UPH
Mahasiswa kedokteran di FK UPH akan belajar ilmu kedokteran, kesehatan masyarakat dan pelayanan kesehatan melalui kurikulum pembelajaran yang inovatif dengan berbasis pada pemecahan masalah. Pembelajaran akan dibimbing oleh staf pengajar dan juga tenaga medis yang profesional.
Universitas Pelita Harapan juga bekerja sama dengan berbagai institusi perawatan kesehatan swasta dan juga pemerintah, dan untuk memaksimalkan penyerapan pengetahuan mahasiswanya, UPH sudah menyediakan rumah sakit pengajaran sendiri yaitu Rumah Sakit Umum Siloam yang bisa dimanfaatkan untuk memberi kesempatan bagi mahasiswa dalam menerapkan pengetahuan dan juga mengembangkan keterampilan.
Keunggulan Jurusan Kedokteran UPH
Dalam memilih masuk kedokteran yang terkenal dengan seleksi masuknya yang sangat ketat, kamu tidak boleh menyia-nyiakan perjuangan kamu dengan memilih perguruan tinggi yang salah. Ada banyak pertimbangan yang harus kamu perhatikan dalam memilih kampusnya, di antaranya dengan melihat keunggulannya. Berikut keunggulan dari FK UPH:
1. PTS Penyedia Prodi Spesialis Pertama
FK UPH menjadi PTS pertama di Indonesia yang membuka prodi Spesialis yaitu program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Radiologi terhitung pada Januari 2022. Durasi pendidikan spesialis ini adalah 3,5 tahun atau 7 semester.
2. Kualitas Unggulan
FK UPH ini berkomitmen meningkatkan kualitas kurikulum, fasilitas, tenaga pengajar, kemitraan dan lainnya supaya bisa menghasilkan lulusan yang terampil dan andal dalam menjalankan tugas sebagai seorang dokter. FK UPH sudah membuktikan ini dengan mendapatkan capaian akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indoensia (LAM-PTKes) di program studi Kedokteran dan juga program Profesi Dokter.
3. Menyediakan Medical Student Summer Enrichment Program (MSSEP)
MSSEP ini merupakan kesempatan bagi mahasiswanya untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan dalam melayani masyarakat di Indonesia dan luar negeri. Jadi ini merupakan program sukarela bagi mahasiswa yang tertarik untuk mempraktikkan hasil pembelajarannya selama liburan dalam kurun waktu 4-6 minggu.
Baca juga: Informasi Pendidikan Sarjana Kedokteran, Materi Ujian dan Biaya Kedokteran UNS 2024
4. Jaringan Medical Science Group (MSG)
Dukungan jaringan Medical Science Group (MSG) yang terdiri dari Rumah Sakit Siloam, pusat penelitian swasta Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) dan Fakultas Ilmu Kesehatan UPH.
5. Fasilitas Super Lengkap
- Laboratorium Parasitologi
- Laboratorium Biokimia
- Laboratorium Anatomi
- Laboratorium Fisiologi dan Farmakologi
- Laboratorium Mikrobiologi
- Cardiopulmonary Resuscitation(CPR)
- Injection
- Perpustakaan
- Museum Anatomi, dan banyak lagi lainnya.
6. Mitra Rumah Sakit
Sudah ada banyak sekali RS yang menjadi mitra dengan UPH, di antaranya:
- RS Dharmawangsa
- Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang
- RS TNI AL Marinir Cilandak
- RSUD Tangerang Selatan
- RS Daan Mogot
- RSUD dr. Drajat Prawiranegara
- Siloam Hospitals Lippo Village, Kebon Jeruk, dan TB Simatupang
- Rumah Sakit Umum (RSU) Siloam Kelapa Dua
Program Pendidikan Fakultas Kedokteran UPH
FK UPH belum membuka banyak program, namun sejauh ini sudah ada program Strata 1, Magister dan juga Spesialis. Berikut rinciannya:
- Sarjana: Kedokteran
- Pascasarjana: Magister Administrasi Rumah Sakit
- Spesialis: Radiologi & Medical Specialization
Bagaimana, tertarik melanjutkan pendidikan di jurusan kedokteran UPH? Yuk persiapkan dirimu untuk lolos seleksi masuk PTN maupun PTS kedokteran impian dengan bimbel kedokteran di Indonesia College! Kamu akan dapat modul dan materi lengkap prediktif serta free try out progresif yang mirip aslinya. Gratis juga konsultasi dan pendampingan dari awal sampai akhir tes. Daftar sekarang di sini.
Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.
Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.