Arsip Tag: fakultas kedokteran ugm

bimbel kedokteran iup ugm

Inilah Informasi Lengkap Pendaftaran Fakultas Kedokteran UGM, Siap-Siap Lolos dan Jadi Dokter!

Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada adalah salah satu Fakultas Kedokteran yang paling tua. Fakultas ini berdiri sejak 5 Maret 1946. Visi dan misi dari FK UGM tidak dapat dipisahkan dengan visi-misi Universitas yakni menjadi Fakultas Kedokteran yang berkelas dunia, inovatif, serta unggul mengabdi pada kepentingan bangsa dan kemanusiaan dijiwai nilai budaya bangsa berdasar pada Pancasila.

Maka dari itu, rencana strategis serta rencana operasional fakultas ditetapkan demi mewujudkan visi-misi itu. Upaya sinergis yang ditempuh yakni melalui akselerasi Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada sebagai institusi pembelajaran yang berbasis pada riset serta mempunyai reputasi internasional di bidang pendidikan, riset dasar, klinik, dan pengabdian masyarakat yang berkesinambungan.

Sekilas Tentang Pendidikan Kedokteran UGM

Selain Fakultas Kedokteran Umum, UGM juga memiliki beberapa fakultas yang terkait dengan rumpun ilmu yang serupa, yakni Kedokteran Umum Kelas Internasional, Kedokteran Gigi, serta Kedokteran Hewan. Anda bisa menyimak secuil informasinya di bawah ini:

1. Fakultas Kedokteran Umum UGM

Kini, FK UGM sebagai sebuah institusi pendidikan sudah berkembang menjadi institusi yang tidak hanya menghasilkan lulusan dokter umum. Fakultas UGM mempunyai 3 program studi sarjana pada jenjang S1 yakni Pendidikan Dokter, Keperawatan, dan Gizi Kesehatan. Terdapat pula 6 program studi Master atau S2, 20 Spesialisasi, 1 program Doktoral, 32 Departemen, serta 9 pusat studi.

Sejak tahun 2013 yang lalu, Program Pendidikan di bawah FK UGM mencakup fase pendidikan sarjana dan fase rotasi klinis berubah menjadi Program Studi Pendidikan Dokter (PD). Mahasiswa PD melakukan beragam praktik klinis pada beberapa rumah sakit akademik yang dikoordinir oleh Fakultas Kesehatan UGM yang meliputi RS Dr. Soeradji Tirtoegoro, Klaten serta RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta.

2. Fakultas Kedokteran Gigi UGM

Fakultas Kedokteran Gigi UGM adalah institusi pendidikan tinggi yang menghasilkan dokter gigi dengan wawasan global serta berciri profesional, beriman dan bertakwa, mandiri, beretika, dan berjiwa wirausaha. Fakultas Kedokteran Gigi UGM mempunyai alumni yang tersebar dari seluruh penjuru tanah air untuk beragam bidang profesi. Baik sebagai pengajar atau peneliti di staf pemerintahan, lembaga penelitian, industri milik pemerintah, dan ragam jabatan penting yang lainnya.

Keberhasilan ini karena kerja keras dari semua staff di fakultas ini. Fakultas Kedokteran Gigi UGM juga selalu meningkatkan diri pada beragam unsur dan sarana. Hingga saat ini, Fakultas Kedokteran Gigi UGM sudah bisa menempatkan diri dengan penyelenggara pendidikan tinggi kedokteran gigi yang terbaik di Indonesia. Fakultas ini telah memperoleh akreditasi A dari BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi).

Ada dua program studi S1 pada Fakultas ini, yaitu Ilmu Keperawatan Gigi dan Pendidikan Dokter Gigi.

3. Fakultas Kedokteran Hewan UGM

Sekolah Tinggi Kedokteran Hewan UGM didirikan pada 20 September 1946. Kini, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada (FKH-UGM) sudah mengelola 4 prodi yang meliputi Program Studi Pendidikan Profesi Hewan (PPDH), Program Studi Sarjana Kedokteran Hewan (SKH), Program Studi S2 Sain Veteriner, dan Program Studi S3 Ilmu Sain Veteriner.

Tujuan pendidikan di FKH-UGM adalah menghasilkan dokter hewan yang cakap dalam menangani penyakit hewan serta menyelaraskan kesehatan hewan dengan manusia dan lingkungannya serta mengemban tugas teknis untuk memenuhi Standar Kompetensi Profesi Dokter Hewan.

Tugas teknis yang dilakukan oleh dokter hewan adalah diagnosis, pengobatan, pencegahan, serta pemberantasan penyakit hewan menular serta penyakit zoonotik.

Fakultas Kedokteran UGM

Informasi di bawah ini adalah mengenai hal-hal yang berhubungan dengan Fakultas Kedokteran Umum UGM. Selengkapnya bisa Anda simak berikut ini!

Mata Kuliah Kedokteran UGM

Mengacu pada kurikulum FK UGM yang terintegrasi dalam 21 blok dengan strategi pembelajaran PBL, maka FK UGM mendidik mahasiswa melalui proses belajar dengan menyelesaikan suatu kurikulum sehingga mahasiswa memiliki pengetahuan serta keterampilan yang cukup dan juga melakukan profesi kedokteran dalam suatu sistem pelayanan yang sesuai dengan kebijaksanaan umum.

Adapun tahapan kuliah di FK UGM adalah:

1. Program Pendidikan Sarjana (PPS)

Pada program ini, mahasiswa diberi jangka waktu studi selama 3,5 tahun. Selama itu, mahasiswa memiliki beban studi 156 SKS termasuk skripsi. Setelah lulus, mahasiswa akan mendapatkan gelar Sarjana Kedokteran (S. Ked).

2. Program Kepaniteraan Klinik (PKK)

Setelah lulus dan mendapat gelar S. Ked, maka untuk menjadi seorang dokter, mahasiswa harus mengikuti PPK selama 2 tahun dengan beban studi 35 SKS.

3. Program Internship

Program ini dilaksanakan selama 2 bulan dengan tujuan untuk memberikan kesempatan praktik sebagai dokter di puskesmas atau rumah sakit tipe C dan D. Lulusan akan mendapatkan sertifikasi setelah mengikuti program ini.

Untuk program Kelas Internasional sendiri, dikarenakan mengikuti kurikulum internasional, maka tahapan perkuliahannya adalah sebagai berikut:

1. Program pendidikan Sarjana (PPS)

Dengan lama studi 3,5 tahun, mahasiswa diberi beban studi 156 SKS termasuk di dalamnya adalah skripsi. Jika berhasil menyelesaikan program pendidikan ini, maka lulusan akan diberi gelar Sarjana Kedokteran (S. Ked).

2. Program kepaniteraan Klinik (PKK)

Lama studi pada program ini adalah 2 tahun setelah melewati program Pendidikan Sarjana Kedokteran. Beban studinya adalah 35 SKS. Jika sudah melewati masa studi ini, maka lulusan akan diberikan gelar dokter atau Medical Doctor (MD).

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai mata kuliah pada program studi Pendidikan Dokter UGM, silahkan datang ke Graha Wiyata Lt. 1, Jl. Farmako Sekip Utara, Yogyakarta 55281.

Biaya Kuliah Kedokteran UGM

UGM menetapkan Uang Kuliah Tunggal atau UKT untuk menempuh program sarjana bagi mahasiswa dari jalur penerimaan SNMPTN, SBMPTN, PBU, serta Ujian Tulis (UTUL) UGM. Pengelompokan UKT terbagi atas 8 kriteria penghasilan.

Nah, untuk Program Sarjana Fakultas Kedokteran, UGM menentukan UKT seperti:

KelompokKriteria Penghasilan
UKT 1Rp 500.000,-
UKT 2Rp 1.000.000,-
UKT 3Rp 7.250.000,-
UKT 4Rp 10.875.000,-
UKT 5Rp 14.500.000,-
UKT 6Rp 18.125.000,-
UKT 7Rp 22.500.000,-
UKT 8Rp 26.000.000,-

 

Pendaftaran Fakultas Kedokteran UGM

Syarat Masuk Kedokteran UGM

Ada beberapa ketentuan dan syarat masuk Kedokteran UGM sebagaimana ketentuan umum dari SNMPTN UGM 2019 adalah:

  1. Siswa SMA atau MA atau SMK kelas terakhir (kelas 12) di tahun 2019 yang mempunyai prestasi unggul
  2. Mempunyai NISN yang terdaftar di PDSS
  3. Mempunyai nilai rapor semester 1 hingga 5 yang sudah diisikan oleh sekolah pada PDSS atau mempunyai nilai rapor semester 1 hingga 7 bagi SMK dengan masa belajar 4 tahun.
  4. Mempunyai prestasi akademik serta memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh masing-masing PTN.

Nah, untuk syarat masuk melalui jalur berbeda tentu juga akan berbeda pula. Untuk informasi lebih lengkap bisa Anda telusuri melalui situs resmi FK UGM.

Namun, syarat umum untuk masuk ke FK UGM adalah sebagai berikut:

  1. Calon mahasiswa lulus dari SMA atau SMK atau MA atau MAK paling maksimal tiga tahun terakhir.
  2. Lulus ujian masuk sesuai dengan jalur yang telah dipilih, baik SNMPTN, SBMPTN atau UTUL UGM.
  3. Memiliki kondisi kesehatan yang baik
  4. Lulus ujian masuk yang meliputi: Tes Potensi Akademik, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.

Materi Tes Masuk Fakultas Kedokteran UGM

Untuk materi tes pada seleksi masuk Fakultas Kedokteran UGM berbeda-beda sesuai dengan jalur tes yang diikuti oleh calon mahasiswa yang dibedakan atas:

  1. Materi Seleksi UTUL UGM yang terdiri atas:
  • Menulis Esai (mengukur kemampuan softskill)
  • Kemampuan Dasar (Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris)
  • Matematika IPA, Biologi, Kimia (Kemampuan IPA)

2. Materi Ujian SBMPTN yang terdiri atas:

  • Tes Potensi Skolastik (TPS) untuk mengukur kemampuan kognitif seperti kemampuan penalaran dan pemahaman umum
  • Tes Kompetensi Akademik (TKA) untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman keilmuan yang diajarkan di sekolah.

Jalur Masuk Fakultas Kedokteran UGM

Ada beberapa jalur masuk ke FK UGM yang bisa Anda tempuh meliputi:

1. SNMPTN

SNMPTN merupakan singkatan dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Yang mana seleksi ini dikenal juga sebagai jalur undangan untuk masuk ke PTN se-Indonesia. Seleksi ini juga berlaku untuk Anda yang ingin masuk ke FK UGM.

Jalur ini diperuntukkan bagi siswa yang berprestasi dari masing-masing sekolah yang menunjukkan prestasi pada setiap semesternya. Anda hanya bisa mendaftar jalur ini apabila mendapatkan rekomendasi dari Kepala Sekolah. Setelah mengisi data di pdss.snmptn.ac.id, Anda dapat mendaftar ke FK UGM pada alamat web.snmptn.ac.id.

2. SBMPTN

SBMPTN adalah singkatan dari Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Seleksi ini akan menyaring calon mahasiswa baru yang berkualitas serta bisa menyelesaikan pendidikannya pada Perguruan Tinggi tepat pada waktunya. SBMPTN meliputi ujian sola dan keterampilan. Ujian soal dilakukan melalui PBT atau ujian tertulis dan CBT atau menggunakan komputer.

Apabila anda membutuhkan konsultasi bimbelkedokteran.id by Indonesia College membuka Program Bimbingan  Kedokteran SBMPTN. Mengenai SBMPTN, Anda bisa mengakses dan melakukan pendaftaran melalui www.sbmptn.ac.id.

3. PBUTM UGM

PBUTM UGM adalah jalur seleksi prestasi yang diperuntukkan bagi putra-putri daerah yang memiliki prestasi akademis yang tinggi serta memiliki komitmen tinggi dalam membangun daerahnya. Jalur ini adalah program kemitraan UGM dengan Pemda atau institusi pemerintah. Apabila sudah lulus seleksi ini, maka biaya kuliah ditanggung oleh Pemda, institusi pemerintah, atau perusahaan tertentu.

4. PBUB UGM

Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi adalah jalur seleksi siswa-siswa yang memiliki kemampuan dan prestasi akademik tinggi pada bidang IPTEK dan juga pernah memenangkan olimpiade pada bidang ilmu pengetahuan tingkat Nasional ataupun finalis tingkat Internasional yang sesuai dengan prodi pilihan.

5. UTUL UGM

Penerimaan mahasiswa kedokteran UGM bisa juga melalui jalur seleksi ujian tulis UGM. Seleksi UTUL dibuka untuk lulusan SMA atau MA atau SMK atau MAK yang sudah lulus pada 3 tahun terakhir.

6. Bidikmisi UGM

Selain melalui jalur reguler, Anda yang menginginkan beasiswa Bidikmisi, silakan mendaftar secara online di bidikmisi.ristekdikti.go.is. Peserta harus mendapatkan rekomendasi dari kepala sekolah terlebih dahulu.

Jadwal Pendaftaran

ProgramJadwal Pendaftaran
S1 Kedokteran Reguler UGMSNMPTN : 4 – 14 Februari 2019
UTUL UGM: 10 – 24 Juni 2019
SBMPTN : 10 – 24 Juni 2019
Bidikmisi UGM: 10 – 24 Juni 2019

 

Passing Grade Kedokteran UGM

Berikut merupakan passing grade yang mesti dilewati oleh calon mahasiswa supaya diterima di FK UGM:

  • Pendidikan Dokter UGM : 57.70%
  • Pendidikan Dokter Gigi UGM: 52.35%
  • Kedokteran Hewan UGM: 48.19%
  • Ilmu Keperawatan UGM: 46.04%
  • Ilmu Keperawatan Gigi UGM: 45.08%
  • Gizi Kesehatan UGM: 50.04%.

Soal Soal Tes Masuk Kedokteran UGM Download

Sebelum memutuskan untuk masuk ke Kedokteran UGM, Anda perlu banyak berlatih mengerjakan soal ujian masuknya. Anda dapat mendownload soalnya melalui link berikut:

http://www.kampungsoal.com/soal-utul-UGM

Fakultas Kedokteran Internasional UGM

UGM membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk Program Internasional yang juga disebut dengan IUP FK UGM/IUP Medicine UGM. Dikutip dari situs web resmi IUP UGM, akan dibuka tiga gelombang pendaftaran sampai Juli 2019. Yuk, cari tahu serba-serbi pendaftaran IUP Medicine UGM!

Biaya Masuk IUP FK UGM dan Biaya IUP FK UGM

Berbeda dengan biaya kuliah reguler di UGM yang memiliki tingkatan-tingkatan (golongan UKT) yang disesuaikan dengan kemampuan finansial orang tua mahasiswa, IUP UGM memiliki tuition fee atau biaya kuliah yang dibebankan berdasar pada satu nilai saja. Jadi, hanya ada satu golongan dalam pembayaran kuliah.

Syarat Masuk IUP Medicine UGM

Syarat umum untuk bisa masuk ke medicine IUP UGM meliputi:

  1. Pelamar berasal dari Indonesia atau dari negara lain yang lulus dari sekolah menengah dalam jangka waktu tiga tahun terakhir.
  2. Lulus ujian masuk yang meliputi: tes akademik dasar yakni matematika, kimia, fisika, dan biologi. Serta lulus tes Gramedia Gadjah Mada (GMST), Tes penilaian situasional (SJT) serta MMPI.
  3. Siswa dari negara lain harus lulus ujian masuk berupa tes akademik dasar (matematika, kimia, fisika, serta biologi), GMST, dan juga wawancara.
  4. Memiliki kondisi kesehatan yang baik.

Materi Tes IUP Medicine UGM

Materi tes yang diujikan pada seleksi masuk IUP FK UGM diantaranya:

  • Tes tertulis yang terdiri dari tes TOEFL (minimal 500/550) serta GMST (Gadjah Mada Scholastic Test) serta Tes TPA Bahasa Inggris.
  • Selanjutnya, jika Anda lolos tes tertulis, akan masuk tahap wawancara dan Focus Group Discussion.

Jalur Masuk

Jalur masuk IUP Medicine UGM adalah melalui Seleksi Internasional Undergraduate Program (IUP UGM) yang mana ada serangkaian tes seperti yang sudah dibahas pada poin sebelumnya. Ada 3 gelombang untuk setiap tahunnya.

Jadwal Pendaftaran

Pendaftaran Gelombang I

Pendaftaran28 Januari – 20 Februari 2019
Pembayaran28 Januari – 20 Februari 2019
Pelaksanaan Tes23 februari 2019
Pengumuman Hasil Tes1 Maret 2019

Pendaftaran Gelombang 2

Pendaftaran8 April – 1 Mei 2019
Pembayaran8 April – 1 Mei 2019
Pelaksanaan Tes4 Mei 2019
Pengumuman Hasil Tes10 Mei 2019

Pendaftaran Gelombang 3

Pendaftaran17 Juni – 10 Juli 2019
Pembayaran17 Juni – 10 Juli 2019
Pelaksanaan Tes13 Juli 2019
Pengumuman Hasil Tes19 Juli 2019

 

Soal IUP Kedokteran UGM

Beberapa soal IUP UGM bisa Anda akses pada link berikut ini: http://soaliupugm.blogspot.com/2018/04/contoh-soal-quantitative-reasoning-test.html

Apabila anda membutuhkan konsultasi bimbelkedokteran.id by Indonesia College membuka Program Bimbingan IUP MEedicine UGM.

Fakultas Kedokteran GIGI UGM

Jika Anda memiliki impian untuk bisa menjadi dokter gigi, saatnya Anda mencapainya dengan mendaftar ke Fakultas Kedokteran Gigi UGM. Apa saja syarat-syarat dan tata cara pendaftarannya? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Biaya Masuk Kedokteran Gigi UGM dan Biaya Kuliah Kedokteran Gigi UGM

Sama seperti biaya kuliah pada Fakultas Kedokteran umum UGM, pada fakultas ini juga menggunakan sistem UKT. Yang mana setiap mahasiswa tidak dipukul rata dalam hal pembiayaannya. Nah, berikut adalah biaya pendidikan kedokteran gigi UGM dengan sistem UKT:

UKT I : Rp 500.000,-

UKT II : Rp 1.000.000,-

UKT III : Rp 7.350.000,-

UKT IV : Rp 9.800.000,-

UKT V : Rp 1.300.000,-

UKT VI : Rp 20.000.000,-

Pendaftaran Fakultas Kedokteran Gigi UGM

Tata cara pendaftaran masuk ke Fakultas Kedokteran Gigi UGM bisa dilakukan dengan beberapa prosedur. Hal ini sesuai dengan jalur yang Anda pilih. Setiap jalurnya berbeda-beda. Nah, pada artikel ini yang akan dibahas adalah tata cara pendaftaran melalui Ujian Tulis atau UTUL UGM.

  1. Membuat akun pendaftaran pada situs https://um.ugm.ac.id/admisi/index.php/akun/auth/login/
  2. Memperoleh email verifikasi akun pendaftaran
  3. Selanjutnya Anda memvalidasi akun dengan mengklik email yang dikirim oleh panitia
  4. Langkah selanjutnya adalah log ini untuk memilih jalur, prodi, serta tujuan
  5. Setelah itu, lengkapi data dan unggah dokumen yang diminta
  6. Jika sudah, Anda kunci data pendaftaran
  7. Selanjutnya, bayar biaya pendaftaran pada bank mitra
  8. Cetaklah bukti pendaftaran melalui akun pendaftaran
  9. Verifikasi dokumen secara online baik dilakukan prodi ataupun DPP apabila ada
  10. Tes substantif atau seleksi oleh prodi apabila ada
  11. Pengumuman hasil tes.

Proses pengisian data pendaftaran serta unggah dokumen bisa dilakukan secara bertahap sebelum dilakukan penguncian data pendaftaran. Jika Anda mengalami kendala saat mengisikan data pendaftaran, silahkan hubungi email [email protected] maupun langsung tanyakan pada kantor Kedokteran Gigi UGM.

Syarat Masuk Kedokteran Gigi UGM

Untuk bisa masuk ke kedokteran gigi UGM, tentu saja Anda harus memenuhi persyaratan umum yang meliputi:

  1. Calon mahasiswa lulus dari SMA atau SMK atau MA atau MAK paling maksimal tiga tahun terakhir.
  2. Lulus ujian masuk sesuai dengan jalur yang telah dipilih, baik SNMPTN, SBMPTN, atau UTUL UGM.
  3. Memiliki kondisi kesehatan yang baik
  4. Lulus ujian masuk yang meliputi: Tes Potensi Akademik, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.

Materi Tes

Materi tes masuk ke Fakultas Kedokteran Gigi UGM tergantung dari jalur yang Anda pilih. Apakah seleksi yang Anda ikuti berupa SBMPTN atau UTUL UGM. Nah, seperti pada Fakultas Kedokteran umum yang telah dibahas sebelumnya, inilah materi tes yang diujikan untuk masuk ke FKG UGM:

  1. Materi Seleksi UTUL UGM yang terdiri atas:
  • Menulis Esai (mengukur kemampuan softskill)
  • Kemampuan Dasar (Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris)
  • Matematika IPA, Biologi, Kimia (Kemampuan IPA)
  1. Materi Ujian SBMPTN yang terdiri atas:
  • Tes Potensi Skolastik (TPS) untuk mengukur kemampuan kognitif seperti kemampuan penalaran dan pemahaman umum
  • Tes Kompetensi Akademik (TKA) untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman keilmuan yang diajarkan di sekolah.

Jalur Masuk

Untuk bisa menjadi mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi UGM, Anda bisa mengikuti sejumlah jalur masuk yang meliputi:

1. SNMPTN

SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang dikenal juga sebagai jalur undangan untuk masuk ke PTN se-Indonesia. Seleksi ini juga berlaku bagi Anda yang ingin masuk ke FKG UGM.

Jalur ini diperuntukkan bagi siswa yang berprestasi dari masing-masing sekolah yang menunjukkan prestasi. Anda hanya bisa mendaftar jalur ini apabila mendapatkan rekomendasi dari Kepala Sekolah. Hanya lulusan tahun 2019 saja yang bisa mengikuti jalur ini.

Anda bisa memulai pendaftaran dengan mengisi data di pdss.snmptn.ac.id, setelah itu, Anda dapat mendaftar ke FK UGM pada alamat web.snmptn.ac.id.

2. SBMPTN

SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang mana akan menyaring calon mahasiswa baru yang berkualitas. SBMPTN meliputi ujian soal yang dilakukan melalui PBT atau ujian tertulis dan CBT atau menggunakan komputer.

Anda bisa mengakses informasi lebih lanjut serta melakukan pendaftaran melalui www.sbmptn.ac.id.

3. PBUTM UGM

PBUTM UGM merupakan jalur seleksi prestasi yang diperuntukkan bagi putra-putri daerah yang memiliki prestasi akademis yang tinggi serta memiliki komitmen tinggi dalam membangun daerahnya.

Jalur ini adalah program kemitraan UGM dengan Pemda atau institusi pemerintah dan perusahaan tertentu. Apabila sudah lulus seleksi ini, maka biaya kuliah ditanggung oleh Pemda, institusi pemerintah, atau perusahaan tersebut.

4. PBUB UGM

Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi atau PBUB adalah jalur seleksi siswa-siswa yang memiliki kemampuan dan prestasi akademik tinggi di bidang IPTEK dan juga pernah memenangkan olimpiade di bidang ilmu pengetahuan tingkat Nasional ataupun finalis tingkat Internasional yang sesuai dengan program studi pilihan.

5. UTUL UGM

Penerimaan mahasiswa Kedokteran Gigi UGM bisa juga melalui jalur seleksi ujian tulis UGM.  UTUL UGM merupakan seleksi masuk UGM yang menggunakan pola ujian tertulis yang diadakan oleh perguruan tinggi UGM. UTUL juga kerap disebut dengan ujian mandiri UGM. Seleksi UTUL dibuka untuk lulusan SMA atau MA atau SMK atau MAK yang sudah lulus pada 3 tahun terakhir.

6. Bidikmisi UGM

Selain melalui jalur reguler, Anda yang ingin kuliah tanpa biaya bisa mendaftarkan diri untuk beasiswa Bidikmisi. Silakan mendaftar secara online di bidikmisi.ristekdikti.go.id. Peserta harus mendapatkan rekomendasi dari kepala sekolah terlebih dahulu untuk bisa mendaftar pada jalur ini.

Jadwal Pendaftaran

Berikut adalah jadwal pendaftaran masuk ke Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada:

KegiatanWaktu
Pendaftaran online serta unggah dokumen3 Mei 2019 sampai 17 Juni 2019
Pembayaran biaya pendaftaranSesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing pendaftar.
Penerimaan dokumen lain4 Mei 2019 sampai 18 Juni 2019
Pelaksanaan tes substansi Program Studi yang dituju (jika ada)24 sampai 28 Juni 2019
Pengumuman hasil seleksi8 Juli 2019 mulai pukul 22.00 WIB
Registrasi online untuk peserta ujian yang diterima8 sampai 10 Juli 2019
Pengumuman hasil verifikasi registrasi serta pengumuman besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT)11 Juli 2019 mulai pukul 22.00 WIB
Periode pembayaran UKT11–15 Juli 2019
Mencetak Bukti Registrasi yang dilakukan melalui akunMulai tanggal 26 Juli 2019
Pengambilan jas serta melakukan sesi foto untuk membuat Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)7–9 Agustus 2019 (sesuai dengan jadwal masing-masing)
Dimulainya kegiatan akademik12 Agustus 2019

 

Passing Grade Kedokteran UGM

Passing grade adalah batas nilai minimal yang harus dicapai ketika Anda memilih jurusan tertentu di universitas yang Anda tuju. Nah, passing grade Kedokteran UGM adalah nilai yang mesti Anda capai ketika ingin masuk ke fakultas tersebut.

Passing grade ini biasanya berbentuk persentase, kisarannya ada pada angka 40% sampai 50%. Lalu, berapa passing grade di Fakultas Kedokteran UGM?

Passing grade Pendidikan Dokter Gigi adalah 52.35%.

Demikian serba-serbi pendaftaran dan informasi mengenai tiga fakultas dengan rumpun ilmu yang serupa yakni Fakultas Kedokteran Umum UGM, Fakultas Kedokteran Kelas Internasional UGM, dan juga Fakultas Kedokteran Gigi UGM. Pertimbangkan segala sesuatunya sebelum Anda memilih prodi nantinya. Semoga bermanfaat!