UM UGM – Universitas Gadjah Mada (UGM) merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia. Setiap tahunnya, kampus ini selalu diserbu oleh calon mahasiswa yang ingin mendapatkan pendidikan di UGM.
Sebagia sebuah perguruan tinggi dengan status negeri, UGM memiliki 2 jalur seleksi yang dilakukan secara nasional yaitu SNMPTN dan SBMPTN. Kedua jalur tersebut diselenggarakan atas kerja sama dengan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT. Pada tahun 2021 ini, seleksi melalui dua jalur tersebut telah dilakukan sejak awal tahun lalu.
Selain melalui 2 jalur seleksi nasional, UGM juga menyelenggarakan penerimaan mahasiswa baru secara mandiri. Terdapat 2 jalur yang tersedia yaitu Jalur Prestasi dan Jalur Ujian Masuk atau UM UGM. Khusus Jalur Prestasi, tidak semua orang bisa mendaftar karena adanya persyaratan tertentu. Bagi yang tidak bisa mendaftar lewat jalur tersebut bisa memilih Ujian Masuk.
Skema Pelaksanaan UM UGM
Seleksi mahasiswa baru jalur Ujian Mandiri UGM akan dilakukan berdasarkan dua hal yaitu hasil tes dan nilai UTBK 2021. Skor tersebut akan dikombinasikan dan kemudian diurutkan berdasarkan hasil tertinggi.
Calon peserta yang telah melakukan pendaftaran bisa memilih 2 program studi yang ada di UGM. Kemudian, kelompok ujian akan dibagi menjadi 3 yaitu:
- Kelompok Ujian Saintek
- Kelompok Ujian Soshum
- Kelompok Ujian Campuran
Setiap peserta hanya bisa mengikuti satu dari 3 kelompok ujian tersebut. Pengelompokannya sendiri dilakukan berdasarkan program studi yang didaftarkan.
Persyaratan yang Harus Dipenuhi Peserta
Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia
- Lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat tahun 2019, 2020, dan 2021
- Mengikuti UTBK tahun 2021
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga bisa mengikuti perkuliahan dengan lancar
Persyaratan Khusus
- Pendaftar yang lulus tahun 2019 dan 2020 sudah harus memiliki ijazah
- Lulusan tahun 2021 tahun 2021 sekurang-kurangnya memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) yang minimal memuat informasi diri dan foto terbaru yang dicap oleh lembaga penyelenggara pendidikan
- Membawa dokumen yang diperlukan saat mengikuti tes CBT, yaitu:
- Ijazah (asli atau fotokopi legalisir) atau SKL (asli)
- Kartu Ujian CBT UM UGM tahun 2021
- Kartu Identitas Diri (KTP atau KK)
- Surat Hasil Tes PCR/Swab Antigen/G-Nose yang berlaku 3×24 jam
Prosedur Pendaftaran
- Membuka laman https://um.ugm.ac.id/pendaftaran/
- Membuat akun pendaftaran lalu login kembali di halaman yang sama
- Peserta memilih 2 program studi baik S1 maupun D4 (pilihan menentukan prioritas)
- Mengisi data diri dan mengunggah dokuemn persyaratan
- Mengunci data supaya bisa mendapatkan kode pembayaran
- Memilih lokasi CBT sesuai pilihan yang ada
- Membayar biaya pendaftaran sesuai petunjuk pembayaran yang diperoleh
- Memilih sesi CBT
- Mencetak Bukti Peserta dan Kartu Ujian
Baca juga Kedokteran UGM: Program Studi, Seleksi Masuk, dan Biaya Kuliah.
Dokumen Unggahan dan Biaya Seleksi
Universitas Gadjah Mada meminta pendaftar untuk mengunggah 3 dokumen berbeda supaya bisa memproses pendaftaran. Berkas yang diminta berukuran minimal 150KB dan maksimal 800KB dalam format pdf. Dokumen kelengkapannya yaitu:
- Ijazah (lulusan 2019 dan 2020) atau SKL (lulusan 2021)
- Kartu Peserta UTBK-SBMPTN Tahun 2021
- KTP atau KK
Selain itu, peserta juga diharuskan untuk membayar biaya pendaftaran sesuai dengan kelompok dan lokasi ujian. Jika pendaftar tidak melakukan pembayaran maka tidak bisa mengikuti UM UGM. Biaya yang perlu dikeluarkan yaitu:
- Kelompok Saintek: Rp325.000
- Kelompok Soshum: Rp325.000
- Kelompok Campuran: Rp350.000
Bagi peserta yang memilih lokasi ujian di Jakarta, maka akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp225.000. Kedua biaya tersebut dibayarkan secara bersamaan.
Jadwal Seleksi UM UGM
Pelaksanaan CBT akan dilakukan di dua lokasi yaitu Yogyakarta dan Jakarta. Jadwal selengkapnya yaitu sebagai berikut.
Kegiatan | Jadwal |
Pendaftaran Online | 2 Juni (pukul 15.00 WIB) – 12 Juni (pukul 15.00) |
Pembayaran Biaya Pendaftaran | Sesuai dengan yang tercantum di kode pemnbayaran |
Pelaksanaan CBT Yogyakarta | 19 – 28 Juni 2021 |
Pelaksanaan CBT Jakarta | 24 – 28 Juni 2021 |
Pengumuman Hasil Seleksi | 6 Juli 2021 |
Terdapat 2 sesi ujian bagi kelompok Saintek dan Soshum. Sedangkan kelompok campuran hanya ada 1 sesi dalam 1 hari. Waktu pelaksanaannya yaitu sebagai berikut.
Kelompok Ujian | Sesi Pagi | Sesi Siang |
Saintek | 06.45 – 11.20 | 12.15 – 16.45 |
Soshum | 06.45 – 10.30 | 12.15 – 15.55 |
Campuran | 06.45 – 14.35 |
Terkait dengan pelaksanaan CBT UM UGM, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu:
- Kursi tes yang tersedia untuk tes terbatas, CBT Yogyakarta menyediakan maksimal 2500 kursi per sesi sedangkan CBT Jakarta maksimal 300 kursi per sesi
- Lokasi CBT Jakarta bisa dipilih mulai tanggal 4 Juni 2021 pulkul 15.00 WIB dan hanya bisa memilih tes tanggal 24 – 28 Juni 2021
- Peserta seleksi wajib 1 jam sebelum ujian dimulai
- Sebelum masuk ruang tes, peserta harus diperiksa suhu tubuhnya dan juga hasil tes Covid-19 yang dibawa
Buat kamu yang ingin menjadi mahasiswa UGM, catat informasi lengkap seleksi UM UGM tahun 2021 di atas, ya! Yuk, segera mendaftar sebelum kehabisan kuota tes!
Ikuti bimbingan intensif khusus Kedokteran dari Indonesia College. Kamu bisa memilih program bimbel Kedokteran Terpadu 1 tahun, UTBK Kedokteran, KKI UI Kedokteran, atau IUP Medicine UGM.
Cek informasi terbaru tentang perkuliahan Kedokteran di blog bimbelkedokteran.id. Kunjungi juga laman kami lainnya di indonesia-college.com dan indonesiacollege.co.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.