Arsip Tag: jurusan kedokteran its

Fakultas Kedokteran ITS

3 Pilihan Jurusan di Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS

Kedokteran ITS – Meskipun dulunya dikenal sebagai sebagai salah satu kampus teknik terkemuka di Indonesia, kini Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) juga turut membuka program studi bidang kesehatan. Saat ini, sudah ada 3 program studi yang dibuka di Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS dengan keunggulan di bidang teknologi medis. 

Dengan keunggulan tersebut, prodi yang ada di FKK ITS tentu memiliki nilai plus tersendiri dibandingkan dengan kampus lainnya. Buat kamu yang melirik jurusan di Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS, jangan lewatkan informasi mengenai jurusannya di bawah ini, ya!

Sejarah Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS

jurusan kedokteran ITS
Fakultas kedokteran ITS

Sebagai salah satu perguruan tinggi negeri berbadan hukum (PTNBH), ITS ikut serta untuk memenuhi kebutuhan dokter di Indonesia dengan mencetuskan pendirian Fakultas Kedokteran dan Kesehatan. Pendirian ini terinspirasi dari perguruan tinggi ternama seperti Massachusetts Institute of Technology (MIT) yang bekerja sama dengan Harvard Medical School hingga Nanyang Technological University (NTU) yang berkontribusi di bidang ilmu kedokteran dan teknologi kesehatan. 

Selain itu, kiprah dan capaian ITS di bidang teknologi kedokteran juga sudah banyak tidak bisa diremehkan. Robot Raisa, Sistem Monitoring Pasien,  i-nose, dan masih banyak lagi inovasi yang dikembangkan oleh ITS dan lembaga pemerintah menjadi bukti kontribusi ITS dalam dunia kedokteran. 

Daftar Jurusan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS

1. Teknologi Kedokteran

Program studi teknologi kedokteran mengawali perjalanan FKK ITS sebagai program studi pertama di fakultas ini. Prodi teknologi kedokteran disahkan pada 9 Juni 2022 sebagai prodi multidisiplin yang saat itu tergabung di Fakultas Teknologi Elektro dan Informasi Cerdas. Prodi ini menawarkan kombinasi antara bidang ilmu kedokteran, ilmu rekayasa, ilmu alam, dan ilmu desain secara bersamaan. 

Dengan adanya prodi teknologi kedokteran, diharapkan ITS bisa mendukung kebutuhan alat atau teknologi kesehatan di Indonesia. Berbagai peluang kerja menarik juga menanti para lulusan Teknologi Kedokteran mulai dari insinyur, peneliti, desainer, inovator, entrepreneur, hingga konsultan di bidang teknologi kedokteran. 

Biaya kuliah prodi Teknologi Kedokteran

  • SNBP dan SNBT: Rp500.000 – Rp7.500.000
  • Mandiri Prestasi: Rp7.500.000 – Rp12.500.000
  • Mandiri Umum: 
    • SPP: Rp7.500.000 – Rp12.500.000 (dibayarkan setiap semester)  
    • SPI:  Rp25.000.000 (dibayarkan sekali di awal)
    • SPA: Rp5.000.000 (dibayarkan setiap semester mulai semester 2-6)
  • Mandiri Kemitraan:
    • SPP: Rp7.500.000 – Rp12.500.000 (dibayarkan setiap semester)  
    • SPI:  sesuai perjanjian dengan mitra (dibayarkan sekali di awal)
    • SPA: Rp7.500.000 (dibayarkan setiap semester mulai semester 2-6)

2. Kedokteran

Program studi sarjana Kedokteran ITS baru saja dibuka untuk semester baru tahun 2023. Seleksi perdana ini dilaksanakan dengan skema seleksi mandiri dengan daya tampung sebanyak 50 mahasiswa baru. Meskipun baru saja launching, nyatanya peminat kedokteran ITS mencapai 2.998 pendaftar, loh!

Baca juga: Simak Ragam Jalur Seleksi Masuk UB di Sini!

Prodi baru ini bekerja sama dan mendapat dukungan pembinaan dari Fakultas Kedokteran Unair di tahap awal. Meskipun baru didirikan, ITS juga sudah menyiapkan segala sarana dan prasarana pendukung perkuliahan dengan optimal. Prodi Kedokteran ITS juga sudah menggandeng RSUD dr. Wahidin Sudirohusodo, Kota Mojokerto sebagai RS pendidikan bagi mahasiswanya. Apakah kamu berminat menjadi mahasiswa perintis di kedokteran ITS?

Biaya kuliah prodi Kedokteran ITS

  • SNBP dan SNBT: belum dibuka
  • Mandiri Umum Kedokteran: 
    • SPP: Rp20.000.000 (dibayarkan setiap semester)  
    • SPI:  Rp150.000.000(dibayarkan sekali di awal)
    • SPA: khusus tahun 2023, tidak dikenakan SPA

3. Pendidikan Profesi Dokter

Sepaket dengan pendirian prodi sarjana kedokteran, FKK ITS juga akan membuka program pendidikan profesi dokter. Progam ini merupakan pendidikan lanjutan bagi mahasiswa yang telah lulus sarjana kedokteran dan memperoleh gelar S.Ked. Namun, untuk saat ini masih belum ada penerimaan resmi untuk pendidikan profesi dokter di ITS. Nantikan info selanjutnya, ya!

Itulah informasi terkini mengenai 3 program studi Fakultas Kedokteran dan Kesehatan ITS yang baru saja diresmikan di tahun 2023. Bagi kamu yang berminat, jangan lupa untuk persiapkan diri sebaik-baiknya mengingat peminatnya yang akan terus meningkat di masa depan. Semangat, para pejuang kedokteran!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.