Arsip Kategori: PTN

kuliah jurusan rekam medis

Kuliah Jurusan Rekam Medis: Penjelasan, Mata Kuliah dan Prospek Kerjanya

Kuliah Jurusan Rekam Medis – Jurusan rekam medis sampai saat ini mungkin belum banyak dijadikan opsi pertama bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan di bidang kesehatan. Jurusan ini tidak begitu populer jika dibandingkan dengan jurusan di bidang kesehatan lainnya. Padahal, jurusan ini memiliki prospek kerja yang menjanjikan karena memegang peranan penting dalam rangkaian pengobatan pasien.

Kuliah Jurusan Rekam Medis Belajar Apa?

Peran rekam medis di fasilitas kesehatan sangat membantu dokter untuk bisa mengenali kondisi pasien dengan baik, karena setiap pasien akan memiliki riwayat penyakit, riwayat perawatan dan juga riwayat tindakan medis yang pernah dialami oleh pasien tersebut. Dengan begitu dokter bisa memberikan penanganan yang tepat untuk permasalahan yang dialami pasien.

Jadi dalam perkuliahannya, jurusan ini belajar apa? Jurusan ini akan mempelajari sistem pencatatan dan pelaporan yang sudah terhubung dengan teknologi sistem informasi yang sedang berkembang saat ini. Mahasiswa rekam medis juga akan belajar coding atau pengkodean ke dalam kode internasional, yang akan digunakan untuk diagnosis penyakit atau tindakan untuk pasien ke dalam kelas internasional. Aspek ini akan sangat berguna sebagai informasi kesehatan pasien.

Baca juga: 6 Tahapan Menjadi Dokter Umum dan Spesialis, Butuh Waktu Lama!

Mata Kuliah Jurusan Rekam Medis

Mahasiswa jurusan rekam medis akan mempelajari beberapa mata kuliah berikut:

  • Akreditasi dan Manajemen Resiko
  • Algoritma dan Struktur Data
  • Analisis dan Problem Solving
  • Basis Data
  • Biostatistik
  • Desain Formulir
  • Epidemiologi
  • Etika dan Hukum Kesehatan
  • Farmakologi
  • Ilmu Kesehatan Masyarakat
  • Kapita Selekta
  • Kewirausahaan
  • Klasifikasi dan Kodefikasi
  • Konsep Dasar Pengelolaan RMIK
  • Metodologi Penelitian Kesehatan
  • Organisasi dan Manajemen
  • Pengantar Jaringan komputer
  • Pengantar Teknologi Informasi
  • Penyakit dan Masalah Terkait
  • Perencanaan Anggaran Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Perencanaan SDM & Fasilitas
  • Praktek Analisis dan Problem
  • Praktek Basis Data
  • Praktek Biostatistik
  • Praktek Desain Formulir
  • Praktek Klasifikasi dan Kodefikasi Penyakit dan Masalah Terkait
  • Praktek Lapangan
  • Praktek Metodologi Penelitian Kesehatan
  • Praktek Pemrograman
  • Praktek Pengantar Teknologi Informasi
  • Praktek Perencaaan Anggaran Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Praktek Perencanaan SDM & Fasilitas Unit Kerja Rekam Medis & Informasi Kesehatan
  • Praktek Sistem Infomasi Rekam Medis & Informasi Kesehatan
  • Praktek Sistem Pembiayaan Pada Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Praktek Statistik Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Proyek SIM Pada Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Quality Assurance
  • Rekam Medis & Informasi Kesehatan
  • Sistem Infomasi Rekam Medis & Informasi Kesehatan
  • Sistem Pembiayaan Pada Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Solving Rekam Medis & Informasi Kesehatan
  • Statistik Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Teknologi Informasi Pada Sarana Pelayanan Kesehatan
  • Unit Kerja Rekam Medis & Informasi Kesehatan

Prospek Kerja Lulusan Rekam Medis

Untuk prospek kerja lulusan jurusan rekam medis terbilang pasti, karena bidang rekam medis sudah memiliki posisi sendiri di rumah sakit maupun di fasilitas kesehatan lainnya. Perannya juga banyak dibutuhkan di berbagai instansi kesehatan sejak adanya jaminan kesehatan dengan syarat klaim yang ditentukan dari kode diagnosis dan tindakan pelayanan yang diberikan kepada pasien.

Peluang kerjanya bisa meliputi beberapa instansi berikut: rumah sakit negeri, rumah sakit swasta, klinik, puskesmas, laboratorium, praktik dokter pribadi, perusahaan konsultan rekam medis, departemen kesehatan, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, dan bisa juga menjadi tenaga akademisi seperti dosen.

Jadi kuliah jurusan rekam medis patut menjadi pilihan jika kamu ingin berkarir di bidang kesehatan. Kalau kamu butuh persiapan untuk menghadapi seleksi masuk kampus, bimbel Indonesia College bisa jadi pilihan bagus untuk kamu. Ribuan siswa sudah berhasil lolos kampus impian, dengan bekal materi super lengkap dan prediktif, serta dapat try out progresif yang mirip aslinya. Butuh informasi lebih lanjut? Hubungi kami di sini yuk!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

jurusan kesehatan yang jarang diminati tapi dibutuhkan

6 Pilihan Jurusan Kesehatan yang Jarang Diminati Tapi Dibutuhkan

Jurusan Kesehatan yang Jarang Diminati Tapi Dibutuhkan – Banyak sekali yang berminat masuk ke bidang kesehatan, namun banyak jurusan yang memiliki keketatan yang sangat tinggi. Keketatan persaingan ini akan membuat banyak orang yang tidak lolos masuk jurusan impian, terutama di kampus impiannya. Nah buat kamu yang ingin kuliah dan berkarir di bidang kesehatan, ada pilihan jurusan lain yang jarang diminati namun banyak dibutuhkan dalam pekerjaan. Apa saja pilihannya?

Jurusan Kesehatan yang Jarang Diminati Tapi Dibutuhkan

Masih banyak pilihan jurusan di bidang kesehatan, tidak hanya jurusan kedokteran, keperawatan dan kebidanan saja. Berikut pilihan jurusan yang juga banyak dibutuhkan namun persaingannya tidak terlalu berat:

1.    Jurusan Teknik Biomedik

Teknik Biomedik, sekarang ini masih jarang sekali diminati oleh masyarakat Indonesia. Jurusan ini merupakan perpaduan dari bidang teknik dan medis, di mana kamu akan belajar memanfaatkan teknologi untuk bisa digunakan sebagai alat yang bisa membantu dalam pengobatan pasien. Contohnya adalah mesin MRI.

Jurusan ini akan mempelajari rekayasa, teknologi dan sains dan akan sangat dibutuhkan seiring berjalannya waktu. Kalau kamu berminat mempelajari jurusan ini, beberapa kampus yang membuka jurusan ini antara lain Universitas Airlangga, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Baca juga: Menjanjikan! Kenalan dengan Jurusan Anafarma dan Prospek Kerja Lulusannya

2.    Jurusan Fisioterapi

Jurusan Fisioterapi rasanya sudah cukup familiar, namun banyak juga yang belum mengetahui dan belum banyak yang tertarik di jurusan ini. Fisioterapi merupakan cabang keilmuan dari Kedokteran, yang akan mempelajari seputar fungsi gerak tubuh dan anatomi tubuh manusia.

Dalam praktiknya, seorang fisioterapis akan berperan dalam memelihara, mengembangkan dan memulihkan fungsi gerak pada tubuh manusia. Lulusannya tidak hanya bbisa bekerja di rumah sakit saja, karena bisa juga bekerja di pusat kebugaran, klinik, atau juga fisioterapis tim olahraga dan para atlet (pribadi).

Kampus-kampus yang menyediakan jurusan ini antara lain: Universitas Udayana, Universitas Airlangga, Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia, Universitas Hasanuddin dan banyak lagi lainnya.

3.    Jurusan Rekam Medis dan Informasi Kesehatan

Jurusan ini akan mempelajari seputar pencatatan, pelaporan pengumpulan, pendaftaran, pengisian, dan juga analisis data terkait kebutuhan informasi untuk mendiagnosis pasien supaya bisa ditangani dengan perawatan yang tepat.

Peran rekam medis ini sangat penting untuk mengetahui riwayat penyakit pasien dan pengobatan yang pernah dilakukan oleh pasien, beserta tindakan medis lainnya. Jurusan ini juga akan mempelajari kode-kode diagnosis penyakit maupun tindakan pasien ke dalam kode internasional, analisis data dan pencatatan data kesehatan berbasis elektronik.

4.    Jurusan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Referensi jurusan kesehatan lainnya yang masih jarang diminati adalah jurusan K3 yang mempelajari seputar keselamatan, keamanan dan kesehatan di dunia kerja. Kesehatan dan keselamatan karyawan dalam pekerjaan menjadi hal penting yang wajib sangat diperhatikan oleh perusahaan.

Beberapa jenis perusahaan, contohnya perusahaan di bidang konstruksi, pertambangan, perkapalan, manufaktur, pabrik dan rumah sakit memiliki risiko tinggi yang bisa mencelakai para pekerjanya. Maka dari itu jurusan ini akan sangat dibutuhkan karena prospek kerjanya bagus dan banyak dibutuhkan di berbagai bidang. Kampus-kampus yang membuka jurusan ini antara lain: Universitas Diponegoro, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Airlangga, UPN Veteran Jakarta, Universitas Indonesia, dan banyak lagi lainnya.

5.    Jurusan Administrasi Kebijakan Kesehatan

Selanjutnya adalah jurusan administrasi kebijakan kesehatan yang masih memiliki peminat sangat sedikit. Jurusan ini juga tidak terlalu populer, karena meski berada di bidang kesehatan namun tidak secara langsung terjun untuk menangani pasien.

Jurusan ini akan mempelajari ilmu yang berfokus pada organisasi kesehatan, manajemen bidang kesehatan, dan kebijakan kesehatan. Ruang lingkupnya adalah Ekonomi Kesehatan, Sistem Pembiayaan Kesehatan dan Sistem Informasi Manajemen.

Lulusan jurusan ini akan menjadi ahli epidemiologi atau manajer pelayanan kesehatan. Untuk pilihan kampusnya antara lain Universitas Hasanuddin, Universitas Airlangga, Universitas Diponegoro, dan Universitas Indonesia.

6.    Jurusan Radiologi

Jurusan terakhir yang jarang diminati namun banyak dibutuhkan adalah jurusan radiologi yang akan mempelajari seputar alat kesehatan modern, mulai dari Sinar-X, USG, dan juga MRI. Kamu akan memiliki keahlian dalam melakukan analisis hasil rontgen, mendiagnosis, dan memindai tubuh manusia.

Beberapa universitas yang menyediakan jurusan ini antara lain Universitas Airlangga, Universitas Diponegoro, Universitas Padjadjaran, Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang, dan Politeknik Kesehatan Jakarta II.

Demikianlah referensi jurusan kesehatan yang jarang diminati tapi dibutuhkan. Mau lolos PTN impian dengan jurusan impian kamu? Bimbel Indonesia College bisa bantu kamu memaksimalkan persiapan masuk PTN, dengan materi-materi tes lengkap akurat sesuai yang akan diujikan. Kamu juga akan dapat try out gratis progresif yang sesuai BPPP. Ribuan siswa sudah lolos PTN favorit mereka, yuk buktikan sendiri. Konsultasikan dengan CS kami di sini.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

jurusan anafarma

Menjanjikan! Kenalan dengan Jurusan Anafarma dan Prospek Kerja Lulusannya

Jurusan Anafarma – Dalam perkuliahan di bidang kesehatan, ada banyak sekali pilihan jurusan dengan fokus pembelajaran yang berbeda-beda. Salah satunya adalah jurusan anafarma yang masih tergolong kurang populer dibandingkan jurusan lainnya.

Anafarma ini merupakan singkatan dari Analisis Farmasi dan Makanan, dan jurusan ini mengombinasikan ilmu kesehatan dan ilmu kimia dalam pembelajarannya. Anafarma akan mempelajari seputar analisis bahan beracun dan berbahaya dalam obat tradisional, kosmetika tradisional, makanan dan minuman, dan lainnya.

Untuk beberapa contoh mata kuliah yang akan didapatkan mahasiswa jurusan ini antara lain: Kimia Organik, Farmakognosi, Mikrobiologi, Teknologi Analisa Kromatografi dan banyak lagi lainnya. Jurusan ini banyak yang tersedia dalam program Diploma 3, dan gelar yang akan didapat untuk jenjang Diploma 3 Jurusan Analis dan Makanan adalah (A.Md. Kes) Ahli Madya Kesehatan.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Anafarma

Lulusan jurusan ini memiliki prospek kerja yang luas, dan umumnya berada di sektor Industri Farmasi dan Makanan dengan profesi yang beragam. Contohnya banyak yang berhasil bekerja di BPOM, industri-industri makanan dan minuman, kosmetika, pabrik jamu, berwirausaha, sampai dengan bekerja di laboratorium. Beberapa profesinya antara lain:

1.    Analis Laboratorium Farmasi

Profesi pertama yang bisa kamu pilih adalah Analis Laboratorium Farmasi, yang banyak menjadi incaran di industri farmasi. Tugas profesi ini antara lain adalah pengujian bahan baku, produk akhir, dan pemantauan kualitas produk farmasi. Dengan kompetensi lulusan Anafarma akan membantu memastikan keamanan dan kualitas produk farmasi yang berada di pasaran.

2.    Teknisi Laboratorium Makanan

Selanjutnya profesi ini akan bertugas menguji kualitas produk, analisis mikrobiologi, dan pengembangan metode analisis untuk memastikan produk makanan sudah memenuhi standar ketetapan.

Baca juga: Resmi Dibuka! Pendaftaran Angkatan Pertama Fakultas Kedokteran UNISA Yogyakarta

Industri makanan membutuhkan analisis yang ketat terhadap bahan baku dan produk akhir untuk memastikan keamanan pangan dan kepatuhan terhadap regulasi. Lulusan D3 Anafarma dapat bekerja sebagai teknisi laboratorium makanan. Tugasnya mencakup pengujian kualitas, analisis mikrobiologi, dan pengembangan metode analisis untuk memastikan produk makanan memenuhi standar yang ditetapkan.

3.    Pengawas Kualitas

Profesi selanjutnya ada pengawas kualitas, yang sangat penting dalam dunia industri farmasi dan makanan. Lulusan D3 Analis Farmasi dan Makanan bisa meniti karir sebagai pengawas kualitas, yang memiliki tanggung jawab dalam memastikan bahwa proses produksi memenuhi standar kualitas yang ditetapkan. Dengan begitu profesi ini bisa membantu perusahaan dalam mempertahankan sandar kualitas yang tinggi dalam semua tahapan produksi.

4.    Peneliti Farmasi dan Makanan

Bidang industri farmasi akan selalu berinovasi untuk mengembangkan produk-produk yang lebih aman dan efektif. Dalam proses inovasi ini akan membutuhkan para peneliti untuk mengembangkan produk baru.

Lulusan D3 Analis Farmasi dan Makanan (Anafarma) yang memiliki keterampilan analisis dan pemahaman mendalam seputar bahan kimia dan proses produksi, akan memiliki peran penting dalam menciptakan inovasi yang akan memajukan industri farmasi dan makanan.

5.    Konsultan Regulasi

Pilihan profesi lainnya adalah konsultan regulasi, yang membantu perusahaan untuk memahami dan mematuhi peraturan yang berlaku. Dengan bekal pengetahuan seputar standar kualitas dan prosedur analisis, lulusan jurusan ini bisa berkontribusi dalam memberikan saran yang sangat berharga bagi perusahaan untuk memastikan kepatuhan mereka terhadap regulasi yang berlaku.

Demikianlah pengenalan seputar jurusan anafarma dan prospek kerjanya. Mau masuk kampus impian tapi minder karena seleksinya sangat ketat? Bimbel Indonesia College bisa membantu kamu memiliki persiapan maksimal dengan belajar materi-materi yang sesuai dengan yang akan diujikan, dengan pembelajaran yang seru dipimpin oleh tentor profesional di bidangnya. Sudah berpengalaman lebih dari 30 tahun meluluskan siswa ke kampus impian. Yuk konsultasikan dulu dengan CS kami di sini.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Mahasiswa Kedokteran

Persiapan Masuk Jurusan Kedokteran: Inilah 3 Tips Sukses yang Perlu Kamu Ikuti

Persiapan Masuk Fakultas Kedokteran – Fakultas kedokteran merupakan jurusan favorit bagi calon mahasiswa, bahkan sampai dijuluki jurusan “sejuta umat” karena memiliki banyak peminat. Agar keterima di fakultas kedokteran yang Anda impikan, dibutuhkan perencanaan yang matang, strategi belajar yang efektif, serta kondisi mental dan fisik yang prima. Artikel ini akan membahas persiapan yang diperlukan agar sukses dalam ujian masuk fakultas kedokteran.

Jalur Masuk Jurusan Kedokteran

Hal pertama yang perlu dipahami sebelum mengikuti ujian masuk jurusan Kedokteran adalah jalur masuk yang tersedia.

Di Indonesia, jalur masuk fakultas kedokteran di perguruan tinggi negeri melalui Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT), dan seleksi mandiri yang diselenggarakan oleh masing-masing universitas.

Setiap jalur memiliki persyaratan dan proses seleksi yang berbeda, sehingga penting untuk memahami jalur mana yang paling sesuai dengan Anda.

Materi Ujian Masuk Jurusan Kedokteran

Materi ujian untuk masuk Fakultas Kedokteran biasanya mencakup mata pelajaran seperti biologi, kimia, fisika, dan matematika.

Selain itu, beberapa ujian juga menguji kemampuan verbal dan logika. Menguasai semua materi ini adalah bagian krusial dalam persiapan masuk Fakultas Kedokteran. Memiliki pemahaman mendalam tentang setiap subjek dan mampu mengerjakan soal-soal dengan baik akan meningkatkan peluang Anda untuk sukses.

Persiapan Masuk Jurusan Kedokteran

Agar lolos seleksi ujian masuk jurusan kedokteran, berikut beberapa hal yang perlu kamu persiapkan:

1. Punya pemahaman yang kuat di bidang kimia, fisika, dan matematika

Minat dan nilai yang cemerlang dalam pelajaran Biologi tidak serta merta menjamin kamu akan menjadi dokter yang hebat.

Kamu juga perlu memiliki pemahaman yang kuat tentang konsep kimia, fisika, dan matematika. Tubuh manusia adalah sistem kompleks yang terdiri dari organ, jaringan, dan sistem yang saling bergantung satu sama lain.

Oleh sebab itu, penting untuk memahami konsep kimia, fisika, dan matematika agar dapat mengerti interaksi dan reaksi yang terjadi di dalam tubuh.

Sebagai contoh, memahami reaksi kimia yang memicu proses biologis dan menentukan dosis obat yang tepat. Selain itu, memahami fisika kuantum untuk mengoperasikan alat x-ray dan konsep vektor untuk memahami sistem EKG dan alat rekam jantung juga sangat diperlukan.

2. Kemampuan untuk berpikir sistematis

Setiap sel dan sistem dalam tubuh manusia saling berhubungan dan bergantung satu sama lain, seperti mesin pabrik yang bekerja dalam alur tertentu untuk menghasilkan produk.

Oleh sebab itu, diperlukan kemampuan berpikir yang menyeluruh dan sistematis untuk memahami dan menganalisis sistem tubuh manusia dengan baik. Keahlian ini sangat penting dalam prodi kedokteran, tidak hanya untuk memahami materi yang sulit, tetapi juga untuk mengatur jadwal perkuliahan yang padat.

3. Kemampuan berbahasa Inggris yang baik

Meskipun perkuliahan akan diajarkan dalam bahasa Indonesia, kemampuan berbahasa Inggris yang baik tetap wajib dikuasai. Banyak buku dan teori di jurusan ini ditulis dalam bahasa Inggris dan proses penerjemahannya memakan waktu yang lama.

Menunggu terjemahan buku ke bahasa Indonesia akan membuatmu ketinggalan, sementara buku baru dengan ilmu dan teori baru sudah terbit. Selain bahasa Inggris, dunia kedokteran juga sering menggunakan istilah-istilah dalam bahasa Latin. Oleh sebab itu, asah kemampuan bahasa asingmu segera!

Demikian informasi tentang persiapan masuk fakultas kedokteran. Untuk meningkatkan peluang lolos seleksi, kamu bisa mengambil program bimbingan belajar agar mendapatkan pemahaman materi yang lebih baik.

Nah, salah satu lembaga bimbingan belajar terbaik yang menyediakan program bimbel kedokteran adalah Indonesia College. Di tempat ini, Anda bisa mengakses materi ujian masuk fakultas kedokteran yang terbaru serta mendalami materi ujian masuk jurusan kedokteran dari pengajar yang berpengalaman.

jurusan di fakultas kedokteran USU

Jurusan di Fakultas Kedokteran USU, Biaya Pendidikan, dan Fasilitas Pendidikannya

Jurusan di Fakultas Kedokteran USU – Universitas Sumatera Utara atau biasa disebut USU, menjadi salah satu perguruan tinggi negeri unggulan yang terletak di Medan, Sumatera Utara. Fakultas Kedokteran USU sendiri sudah ada sejak 1952 dan menjadi fakultas pertama dan tertua di USU. Kualitas fakultas ini juga sudah tidak diragukan lagi, karena menjadi salah satu fakultas kedokteran terbaik dan terfavorit di Indonesia. Ini dibuktikan dengan peringkat 11 Fakultas Kedokteran Terbaik versi The Asia University Ranking tahun 2022.

Daftar Jurusan di Fakultas Kedokteran USU

Sebagai fakultas tertua di Universitas Sumatera Utara, FK sudah memiliki banyak jurusan mulai dari Sarjana sampai program Doktoral. Berikut rinciannya:

1.    Program Sarjana

Program Sarjana pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari : S-1 Kedokteran

2.    Program Profesi

Program Profesi pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari : Pendidikan Profesi Dokter

3.    Program Spesialis-1

Program Spesialis-1 pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari :

  • Ilmu Kesehatan Anak
  • Obstetri dan Ginekologi
  • Ilmu Bedah
  • Penyakit Dalam
  • Ilmu Kesehatan Telinga Hidung Tenggorok, Bedah Kepala Leher
  • Penyakit Kulit dan Kelamin
  • Ilmu Penyakit Mata
  • Ilmu Penyakit Paru
  • Patologi Klinik
  • Neurologi
  • Psikiatri
  • Anestesiologi dan Terapi Intensif
  • Patologi Anatomik
  • Ilmu Kedokteran Forensik
  • Bedah Saraf
  • Orthopaedi dan Traumatologi
  • Ilmu Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah
  • Urologi
  • Ilmu Gizi Klinik
  • Kedokteran Keluarga Layanan Primer
  • Radiologi

4.    Program Spesialis-2

Program Spesialis-2 pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari :

  • Obstetri dan Ginekologi
  • Bedah
  • Penyakit Dalam
  • Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi

5.    Program Magister

Program Magister pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari :

  • Kedokteran Klinis
  • Kedokteran Teropis
  • Biomedik

6.    Program Doktoral

Program Doktoral pada Fakultas Kedokteran USU terdiri dari : S-3 Ilmu Kedokteran

Biaya Pendidikan Sarjana Kedokteran FK USU

Sarjana kedokteran USU menerapkan proses pembelajaran yang setara dengan 148 SKS, dan diselesaikan dalam waktu 3,5 tahun (7 Semester). Nantinya, lulusan jurusan Kedokteran ini bisa menyandang gelar Sarjana Kedokteran (S.Ked).

Program Sarjana Kedokteran USU ini sudah terakreditasi Unggul berdasarkan SK LAM-PTKes No. 0469/LAM-PTKes/Akr/Sar/VI/2022. Hal ini bisa menandakan bahwa kualitas pendidikan serta fasilitas pendidikannya sudah sangat bagus dan sangat mendukung pengembangan kemampuan para mahasiswa kedokteran USU.

Lalu berapa biaya kuliah yang harus dikeluarkan oleh setiap mahasiswa S1 Kedokteran USU? Berikut rinciannya berdasarkan referensi dari laman resmi USU di https://www.usu.ac.id/id/program-studi/s1-kedokteran.

  • Uang Kuliah Tunggal (UKT) 1 – 9 : Rp500.000 – Rp32.500.000
  • Iuran Pengembangan Institusi (IPI) (Khusus Jalur Mandiri) : Rp75.000.000
Pendidikan DokterUang Kuliah Tunggal / Per Semester / Mahasiswa (Rp)
I500.000
II1.000.000
III2.400.000
IV4.000.000
V5.500.000
VI7.000.000
VII8.500.000
VIII10.000.000
IX32.500.000

Fasilitas Khusus Penunjang Pendidikan Mahasiswa FK

Universitas Sumatera Utara sudah menyediakan fasilitas-fasilitas lengkap yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat kampus mulai dari mahasiswa, dosen dan para staff lainnya. Khusus untuk fakultas kedokterannya, ada fasilitas tambahan yang bisa digunakan oleh mahasiswa kedokteran dan jurusan FK lainnya, di antaranya:

  • Laboratorium Sitogenetika
  • Lab. Imunologi
  • Lab. PCR dan pre-PCR
  • Lab. Infeksi
  • Lab. Elektroforesis dan Spektrofotometer
  • Poliklinik USU
  • Rumah Sakit Gigi dan Mulut USU
  • Rumah Sakit Prof. Dr. Chairuddin P. Lubis USU

Demikianlah jurusan di fakultas kedokteran USU, biaya pendidikannya serta fasilitas penunjang pendidikannya. Jadi bagaimana, tertarik untuk melanjutkan studi di FK USU?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

jurusan fakultas kedokteran Unesa

Kenalan dengan 4 Jurusan Fakultas Kedokteran Unesa, Masih Buka Pendaftaran!

Jurusan Fakultas Kedokteran Unesa – Universitas Negeri Surabaya ikut andil dalam memenuhi kebutuhan dokter di Indonesia yang masih sangat kurang. Kampus Unesa sendiri berlokasi di Jl. Lidah Wetan, Kec. Lakarsantri, Surabaya, Jawa Timur. Unesa memiliki fokus di bidang olahraga, seni dan juga disabilitas, hal ini juga diterapkan dalam masing-masing program pendidikannya.

Pada tahun 2023 lalu, Unesa akhirnya membuka Fakultas Kedokteran dengan 4 jurusan yang menyertainya. Kira-kira jurusan apa saja yang ada di fakultas kedokteran Unesa ini?

Daftar Jurusan Fakultas Kedokteran Unesa

Saat ini fakultas kedokteran Unesa sudah memiliki 4 jurusan di jenjang Sarjana, dan 1 program profesi dokter. Untuk program Sarjana, jurusannya terdiri dari S1 Kedokteran, S1 fisioterapi, S1 Kebidanan dan S1 Keperawatan.

1.    S-1 Kedokteran

Jurusan Kedokteran menjadi jurusan pertama yang menyertai pendidikan FK UNESA. Jurusan ini sudah menerima mahasiswa baru di jalur SNBP, SNBT dan juga jalur mandiri. S1 Kedokteran sendiri sudah terakreditasi Baik berdasarkan SK dari LAMPT-Kes dengan Nomor 0224/LAM-PTKes/Akr.PB/Sar/XI/2023.

Sarjana Kedokteran Unesa sendiri selain berkompetensi dalam kedokteran yang menangani dan mengatasi masalah medis seperti dokter pada umumnya. Dokter Unesa juga memiliki ciri khas kemampuan di bidang kedokteran olahraga. Jadi dokternya terbiasa dalam menangani masalah medis dalam pelatihan bagi para atlet atau komunitas olahraga. 

2.    S-1 Fisioterapi

FK Unesa juga membuka jurusan baru yakni S1 Fisioterapi.  Untuk ciri khas jurusan Fisioterapi di Unesa yakni terdapat muatan fisioterapi olahraga prestasi, fisioterapi olahraga rekreasi, dan fisioterapi disabilitas.

Lalu untuk peluang karir jurusan ini yakni: Penyuluh Layanan Fisioterapi, Communicator, Peneliti Klinik, dan Penata Promotor Kesehatan Bidang Fisioterapi Manager Fisioterapi.

Baca juga: Mengenal Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi, Menangani Penyakit Apa?

3.    S-1 Keperawatan

Tersedia juga jurusan Keperawatan yang sudah didukung oleh sarana dan prasarana yang lengkap dan modern. Jurusan keperawatan ini juga ditujukan untuk menghasilkan perawat yang kompeten, tangguh, adaptif dan inovatif berbasis IPTEK dan kewirausahaan. Ciri khas keperawatan Unesa juga sama, yakni unggul di bidang keperawatan keolahragaan.

4.    Prodi S-1 Kebidanan

Jurusan Kebidanan Unesa memiliki visi menghasilkan bidan-bidan kompeten dan profesional dalam menjalankan tugas-tugas kebidanannya. Kebidanan Unesa juga memiliki kompetensi di Physical Exercise untuk kesehatan Ibu, anak dan reproduksi wanita.

Fasilitas Penunjang Pendidikan Unesa

  1. Laboratorim Kedokteran:
    • Laboratorium Anatomi
    • Laboratorium Histologi – Patologi Anatomi
    • Laboratorium Biokimia – Patologi Klinik
    • Laboratorium Fisiologi
    • Laboratorium Farmakologi
    • Laboratorium Mikrobiologi – Parasitologi
    • Laboratorium Bioetika & Humaniora Kesehatan
    • Laboratorium OSCE & Keterampilan Klinik
    • Laboratorium Kesehatan Masyarakat
  2. Laboratorium Computer Based Test (CBT)
  3. Laboratorium Penunjang Pembelajaran:
    • Gedung Lab Anti Doping
    • SwimEx Hydrotherapy pool
    • Jacuzzi
    • Ruang Sauna
    • Lab. Fit U dan Real Time Kinesiograf
    • Lab. Kebugaran
    • Lab. Sport Science
  4. Perkuliahan:
    • Ruang Kuliah
    • Ruang Tutorial
    • Ruang Diskusi

Kurikulum Pendidikan Jurusan Kedokteran Unesa

Kurikulum yang digunakan dalam jurusan Kedokteran FK Unesa sudah dirancang dengan sistem blok yang diatur sedemikian rupa, supaya mahasiswanya bisa memperoleh kompetensi yang bertahap dan terstruktur.

Kurikulum jurusan Kedokteran dan juga Pendidikan Profesi Dokter di FK Universitas Negeri Surabaya terdiri dari 5 fase dan dua tahapan. Untuk tahapannya ada tahap sarjana dan tahap profesi. Untuk tahap sarjana, ada 4 fase, yakni fase adaptasi, fase pramedik, fase praklinik, dan juga fase pengembangan diri. Sementara untuk tahap profesi, ada 1 fase yakni fase rotasi klinik.

Demikianlah jurusan fakultas kedokteran unesa, fasilitas-fasilitas penunjang pendidikannya dan kurikulum pendidikannya. Jadi apakah tertarik untuk masuk di fakultas kedokteran Unesa?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi

Mengenal Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi, Menangani Penyakit Apa?

Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi – Dokter spesialis dermatologi venereologi merupakan dokter yang berkemampuan khusus dalam perawatan masalah kulit, rambut dan kuku, baik pada anak-anak, remaja, dewasa maupun lansia. Spesialis ini memiliki gelar Sp.DV, dan untuk mencapai gelar tersebut, dokter umum harus melanjutkan pendidikan spesialisasi dengan menempuh 7-11 semester dalam perkuliahan.

Bidang Kerja Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi

Dokter spesialis ini akan menangani berbagai kondisi, dengan beberapa pembagian divisi, antara lain:

1.      Dermatologi Alergi dan Imunologi

yakni divisi yang bertugas menangani penyakit kulit yang berhubungan dengan gangguan sistem imunitas tubuh. Contohnya eksim dan psoriasis, lalu gangguan alergi akibat makanan.

2.      Tumor dan Bedah Kulit

seperti namanya, divisi ini akan berfokus menangani pasien yang menderita kanker kulit atau juga pertumbuhan kulit jinak seperti tumor jinak, penyakit pra kanker, melanoma dan karsinoma.

3.      Dermatologi Pediatrik

Dokter spesialis ini akan menangani masalah kulit pada bayi, anak-anak dan remaja. Contoh masalahnya adalah kelainan tanda lahir dan juga alergi.

4.      Dermatologi Geriatrik

Divisi ini akan menangani masalah kulit pada orang-orang lanjut usia, dengan masalah mulai dari kelainan akibat paparan sinar matahari maupun proses penuaan.

Baca juga: 20 PTN dengan Pendaftar SNBT Terbanyak 2024, UI dan UGM Urutan Berapa?

5.      Dermatologi Tropis

Dokter kulit ini biasa bertugas di wilayah-wilayah tropis, dengan masalah-masalah kulit seperti infeksi jamur, selulitis, dan erisipelas.

6.      Dermatologi Kosmetik

Dokter spesialis kulit ini akan berspesialisasi di bidang estetika dan kecantikan kulit, dengan permasalahan seperti masalah pigmentasi, kelainan rambut, dan deposit lemak serta selulit.

7.      Penyakit Menular Seksual

Dokter subspesialis yang berfokus di penyakit menular seksual. Contohnya gonore, herpes genital, klamidia, dan lainnya.

Penyakit yang Ditangani oleh Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

Dokter spesialis ini akan menangani penyakit-penyakit apa saja?

  1. Alergi kulit: ruam gatal, batuk dan bersin, sesak napas, mata merah dan pembengkakan di wajah, mulut, lidah dan tengorokan.
  2. Infeksi Jamur: biasa muncul di lipatan-lipatan seperti ketiak, selangkangan, sela-sela jari dan lainnya.
  3. Herpes Zoster: bisa disebut juga cacar api, dengan gejala ruam bintil berisi air dan terasa nyeri.
  4. Psoriasis: radang yang menyebabkan kulit bersisik, menebal, mudah mengelupas dan gatal.
  5. Kanker Kulit: gejalanya seperti benjolan, bercak, tahi lalat dengan bentuk dan ukuran yang tidak normal.
  6. Sifilis: penyakit menular seksual dengan gejala luka yang tidak terasa sakit di area kemaluan, mulut dan dubur
  7. Gonore: kencing nanah dengan rasa nyeri di area kelamin, anus dan tenggorokan
  8. Chlamydia: penyakit menular seksual yang menyerang saluran kecing (pria) dan organ panggul (wanita).
  9. Human Papillomavirus (HPV): infeksi kulit yang berpotensi menyebabkan kanker serviks, gejalanya seperti tumbuh kutil di lengan, tungkai, mulut, tenggorokan dan kelamin.
  10. Herpes Genital: infeksi menular seksial karena virus Herpes Simpleks (HSV).
  11. Folikulitis: benjolan kecil yang muncul di folikel rambut yang membengkak karena infeksi jamur dan bakteri.

Selain gangguan di atas, masih banyak juga lainnya yang bisa ditangani oleh dokter spesialis dermatologi dan venereologi.

Tindakan yang Dilakukan Dokter Spesialis Dermatologi Venereologi

Tentu sebagai seorang dokter, dokter spesialis ini juga akan melakukan diagnosis dengan pemeriksaan dan pengamatan gejala. Setelah itu dokter juga akan memberikan obat untuk masing-masing penyakit. Lalu selain itu, dokter juga akan melakukan beberapa tindakan, seperti:

  • Bedah Listrik, dengan menggunakan arus listrik frekuensi tinggi untuk memotong atau menghancurkan jaringan rusak.
  • Cryosurgery, yang menggunakan suhu dingin yang ekstrim untuk membekukan dan menghancurkan jaringan.
  • Operasi Laser, menggunakan sinar cahaya khusus yang langsung ditembakkan pada kulit.
  • Bedah Eksisi, menggunakan pisau bedah untuk memotong dan menghilangkan jaringan.
  • Bedah Mohs, yang merupakan teknik bedah untuk mengangkat sel kanker dari kulit.
  • Penghapusan Tahi Lalat
  • Terapi Sinar Ultraviolet menggunakan UVA dan UVB Buatan, untuk mengatasi psoriasis dan eksim.
  • Foto Dinamik Cahaya Biru, sering ditujukan untuk mengatasi jerawat.
  • Chemical Peeling, untuk mengatasi kulit kusam.
  • Pemasangan Filler atau Botox, yang dilakukan untuk tujuan estetika. Contohnya untuk mengencangkan kulit wajah.
  • Rekomendasi Cek Lab/tes, contohnya tes untuk mendeteksi infeksi menular seksual.

Jadi sudah ada gambaran bukan mengenai dokter spesialis dermatologi venereologi ini? Bagaimana, tertarik untuk melanjutkan pendidikan dan jadi dokter spesialis ini?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

20 PTN dengan pendaftar SNBT terbanyak 2024

20 PTN dengan Pendaftar SNBT Terbanyak 2024, UI dan UGM Urutan Berapa?

PTN dengan Pendaftar SNBT Terbanyak 2024 – Pelaksanaan ujian SNBT tahun 2024 sudah selesai, pengumuman hasil seleksi juga sudah di depan mata. Tapi penasaran tidak kampus mana saja yang memiliki pendaftar terbanyak dalam seleksi SNBT kemarin? Nah uniknya, Universitas Indonesia dan Universitas Gadjah Mada yang digadang-gadang sebagai kampus unggulan di Indonesia tidak menempati urutan teratas. Lalu kampus mana saja yang memiliki pendaftar terbanyak?

20 PTN dengan Pendaftar SNBT Terbanyak 2024

Sumber: UNDIP

SNBT merupakan jalur seleksi yang dilakukan setelah pelaksanaan SNBP selesai. Pendaftaran SNBT sendiri berlangsung dari 21 Maret – 05 April 2024 lalu. Nah kira-kira kampus mana saja yang memiliki pendaftar terbanyak dalam seleksi SNBT tahun ini?

1.    Universitas Diponegoro

Pendaftar: 65.066

2.    Universitas Brawijaya

Pendaftar: 65.791

3.    Universitas Gadjah Mada

Pendaftar: 58.468

Baca juga: Mau Masuk Kedokterah Hewan? Ini 7 Fakta Dokter Hewan yang Harus Kamu Ketahui

4.    Universitas Indonesia

Pendaftar: 57.525

5.    Universitas Padjadjaran

Pendaftar: 56.043

6.    Universitas Pendidikan Indonesia

Pendaftar: 54.424

7.    Universitas Sebelas Maret

Pendaftar: 49.485

8.    Universitas Negeri Surabaya

Pendaftar: 42.318

9.    Universitas Negeri Jakarta

Pendaftar: 41.302

10. Universitas Negeri Semarang

Pendaftar: 41.124

11. Universitas Hasanuddin

Pendaftar: 40.335

12. Universitas Sumatera Utara

Pendaftar: 40.065

13. Universitas Negeri Yogyakarta

Pendaftar: 37.359

14. Universitas Sriwijaya

Pendaftar: 35.590

15. Universitas Negeri Padang

Pendaftar: 33.244

16. Universitas Negeri Malang

Pendaftar: 32.936

17. UPN Veteran Jakarta

Pendaftar: 32.674

18. Universitas Airlangga

Pendaftar: 32.651

19. Universitas Jenderal Soedirman

Pendaftar: 32.359

20. Universitas Andalas

Pendaftar: 31.706

*) Data merupakan data sementara, informasi terupdate selengkapnya silahkan cek di portal resmi SNPMB

Daftar PTN dengan Pendaftar SNBP Terbanyak 2024

Setelah mengetahui daftar PTN dengan pendaftar terbanyak di jalur SNBT tahun ini, tidak lengkap rasanya jika tidak mengetahui daftar PTN dengan pendaftar terbanyak di jalur SNBP sebelumnya. Jadi, berikut daftarnya:

1.    Universitas Pendidikan Indonesia

Jumlah Pendaftar: 36.033

2.    Universitas Diponegoro

Jumlah Pendaftar: 34.658

3.    Universitas Brawijaya

Jumlah Pendaftar: 31.368

4.    Universitas Sumatera Utara

Jumlah Pendaftar: 31.351

5.    Universitas Padjadjaran

Jumlah Pendaftar: 31.329

6.    Universitas Negeri Semarang

Jumlah Pendaftar: 29.759

7.    Universitas Negeri Jakarta

Jumlah Pendaftar: 29.325

8.    Universitas Gadjah Mada

Jumlah Pendaftar: 29.223

9.    Universitas Indonesia

Jumlah Pendaftar: 27.754

10. Universitas Sebelas Maret

Jumlah Pendaftar: 27.554

11. Universitas Negeri Surabaya

Jumlah Pendaftar: 26.037

12. Universitas Riau

Jumlah Pendaftar: 23.636

13. Institut Pertanian Bogor

Jumlah Pendaftar: 22.801

14. Universitas Negeri Medan

Jumlah Pendaftar: 21.725

15. Universitas Negeri Yogyakarta

Jumlah Pendaftar: 21.310

16. Universitas Hasanuddin

Jumlah Pendaftar: 20.944

17. Universitas Negeri Padang

Jumlah Pendaftar: 20.934

18. Universitas Jenderal Soedirman

Jumlah Pendaftar: 20.907

19. Universitas Negeri Malang

Jumlah Pendaftar: 20.501

20. Universitas Sriwijaya

Jumlah Pendaftar: 20.421

Cara Cek Pengumuman UTBK SNBT 2024

Pengumuman UTBK SNBT 2024 bisa diakses melalui beberapa portal, salah satunya di portal resmi SNPMB Kemendikbud. Berikut tata cara cek hasil pengumuman UTBK SNBT 2024:

  • Buka portal SNPMB Kemendikbud RI di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
  • Lalu klik UTBK SNBT.
  • Klik Pengumuman SNBT.
  • Kamu bisa juga cek di laman berikut https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/utbk-snbt/pengumuman-snbt.
  • Kemudian masukkan nomor pendaftaran SNBT pada kolom jawaban yang disediakan.
  • Lalu untuk di kolom berikutnya, masukkan tanggal lahir peserta.
  • Kemudian klik Lihat Hasil Seleksi.
  • Website akan menampilkan informasi nomor peserta, tanggal lahir, dan pengumuman kelulusannya.

Jadi itu dia 20 PTN dengan pendaftar SNBT terbanyak 2024, beserta dengan daftar pendaftar SNBP terbanyak 2024. Jadi, kampus pilihan kamu masuk di peringkat berapa?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

mata kuliah jurusan farmasi

Jurusan Farmasi: Pembelajaran, Mata Kuliah Jurusan Farmasi & Prospek Kerjanya

Mata Kuliah Jurusan Farmasi – Memilih jurusan kuliah merupakan keputusan penting yang dapat mempengaruhi masa depan seseorang, dan jurusan farmasi adalah salah satu pilihan yang menjanjikan dengan berbagai peluang karier yang luas. Dalam bidang farmasi, mahasiswa tidak hanya belajar tentang obat-obatan dan cara kerjanya, tetapi juga mendapatkan pemahaman mendalam mengenai kesehatan manusia, penelitian ilmiah, dan praktik klinis. Yuk simak kira-kira jurusan farmasi belajar apa saja dalam perkuliahannya?

Jurusan Farmasi Belajar Apa Saja?

Tentu sudah banyak yang tau, bahwa jurusan farmasi merupakan jurusan yang selalu berkutat dengan obat-obatan. Sejak di semester awal, mahasiswa jurusan ini akan diajarkan cara mengidentifikasi, meracik, menyeleksi, memelihara sampai dengan menganalisis obat dan bahan-bahan obat yang akan digunakan dengan standar kelayakan yang dikeluarkan Badan Pengawas Obat dan Makanan.

Meski begitu, jurusan ini tidak cuma belajar seputar obat-obatan. Karena kamu akan belajar formulasi terhadap zat-zat senyawa tertentu yang biasa digunakan untuk membuat makanan, minuman dan bahkan kosmetik.

Jadi banyak lulusannya yang bisa menjadi penemu obat karena rata-rata akan bisa membuat obat sendiri. Namun, sebelum memasuki jurusan ini kamu diharuskan untuk mulai menyukai ilmu kesehatan, kimia dan biologi, karena ilmu farmasi akan selalu berhubungan dengan bidang tersebut.

Baca juga: Ingin Kuliah di Kampus TOP 10? Ini 5 Keuntungan Masuk Kampus Unggulan

Mata Kuliah Jurusan Farmasi

Mahasiswa jurusan Sarjana Farmasi rata-rata akan menempuh beban studi sebanyak 144 sampai dengan 149 SKS. Jumlah SKS ini bisa diselesaikan dalam waktu 8 semester, dengan batas maksimal 14 Semester atau 7 tahun pendidikan.

Berikut beberapa mata kuliah yang akan ditempuh mahasiswa jurusan Sarjana Farmasi berdasarkan referensi dari Universitas Sriwijaya.

  • Sistematika Tumbuhan
  • Kimia Farmasi Dasar
  • Bahasa Inggris
  • Kimia Organik
  • Farmasetika Dasar
  • Biologi Sel
  • Fisika Dasar
  • Matematika
  • Ilmu Sosial Budaya
  • Statistika dan Pengukuran
  • Farmasi Fisika
  • Anatomi Fisiologi Tumbuhan
  • Anatomi Fisiologi Manusia
  • Farmakologi
  • Teknologi Farmasi
  • Kromatografi
  • Parasitologi
  • Analisa Farmasi Kualitatif
  • Kimia Bahan Makanan
  • Farmakognosi
  • Kimia Medisinal
  • Elektif (Ilmu Bahan)
  • Patofisiologi
  • Mikrobiologi Farmasi
  • Analisis Farmasi
  • Serologi dan Imunologi
  • Stabilitas Obat
  • Elusidasi Struktur
  • Toksikologi

Kampus yang Membuka Jurusan Farmasi

Bagaimana, tertarik untuk melanjutkan kuliah di jurusan farmasi? Beberapa kampus ini bisa jadi referensi untuk kamu yang mau kuliah di jurusan farmasi.

1.    Universitas Indonesia

Berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0195/LAM-PTKes/Akr/Sar/X/2020, Program Studi Sarjana Farmasi Universitas Indonesia sudah terakreditasi Unggul dengan masa berlaku sampai dengan 1 Oktober 2025.

2.    Universitas Airlangga

Berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0096/LAM-PTKes/Akr/Sar/II/2022, jurusan Sarjana Farmasi Universitas Airlangga sudah terakreditasi Unggul dan berlaku sampai 17 Desember 2025.

3.    Universitas Gadjah Mada

Berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0461/LAM-PTKes/Akr/Sar/VIII/2019, jurusan Sarjana Farmasi Universitas Gadjah Mada sudah terakreditasi A.

4.    Universitas Brawijaya

Berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0299/LAM-PTKes/Akr/IV/2023, Jurusan Sarjana Farmasi Universitas Brawijaya sudah terakreditasi Unggul.

5.    Universitas Sriwijaya

Berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0829/LAM-PTKes/Akr/Sar/XII/2018, jurusan Sarjana Farmasi Universitas Sriwijaya Palembang sudah terakreditasi B.

6.    Universitas Sebelas Maret

Berdasarkan Surat Keputusan BAN-PT No 0247/LAM-PTKes/Akr/Sar/IV/2024, jurusan Sarjana Farmasi UNS sudah terakreditasi B.

Prospek Kerja Jurusan Farmasi

Peluang kerja lulusan jurusan farmasi tentu tidak akan jauh-jauh dari urusan obat-obatan. Berikut prospek kerjanya:

  • Peneliti Bioteknologi
  • Apoteker
  • Staf Ahli Informasi Medis
  • Research and Development
  • Ahli Kecantikan (Aesthetician)
  • Product Developer
  • Pengajar

Demikianlah informasi seputar pembelajaran, mata kuliah jurusan farmasi sampai dengan prospek kerjanya yang cukup menjanjikan. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk melanjutkan studi di bidang farmasi?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

keuntungan masuk kampus unggulan

Ingin Kuliah di Kampus TOP 10? Ini 5 Keuntungan Masuk Kampus Unggulan

Keuntungan Masuk Kampus Unggulan – Setelah lulus sekolah menengah atas, kalau kamu berencana melanjutkan kuliah, dan bisa masuk ke kampus unggulan yang kamu impikan adalah sebuah pencapaian tersendiri. Berkuliah di kampus unggulan juga merupakan sebuah privilege karena ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan. Selain pastinya kamu bangga karena bisa mengalahkan banyak pesaing, ini beberapa keuntungan masuk kampus unggulan yang harus kamu ketahui.

5 Keuntungan Masuk Kampus Unggulan

Banyak calon mahasiswa selalu mengincar kampus-kampus unggulan karena mereka memiliki reputasi yang bagus dan dapat dipastikan menawarkan pendidikan berkualitas tinggi. Selain itu, beberapa keuntungan ini bisa kamu dapatkan:

1.    Akses ke Sumber Daya dan Fasilitas Unggulan

Kampus-Kampus besar seringkali memiliki fasilitas penunjang pendidikan yang lengkap, seperti perpustakaan, laboratorium, pusat riset, dan fasilitas olahraga yang lebih baik. Tentunya, semua mahasiswa bisa menikmati dan memanfaatkan fasilitas ini untuk mendukung proses belajar mengajar serta mengembangkan potensi akademis dan non-akademis mereka.

2.    Reputasi Kampus

Para pengusaha dan pelaku industri kerap menganggap lulusan dari kampus ternama memiliki reputasi yang unggul. Mereka percaya ini disebabkan oleh standar pendidikan yang tinggi, jaringan alumni yang luas, serta pengalaman akademis dan praktis yang diperoleh selama masa studi. Oleh karena itu, para lulusan tersebut sering kali memiliki keunggulan kompetitif dalam mencari pekerjaan dan membangun karier profesional mereka.

Baca juga: Kualitas Pendidikannya Unggulan! Ini 6 Daftar Universitas Kedokteran Terbaik di Jakarta

3.    Peluang Magang dan Kerja

Banyak perusahaan cenderung mencari calon pekerja dari kampus-kampus terkemuka, karena para lulusan dari institusi tersebut dianggap sudah memiliki bekal pengetahuan dan keterampilan yang memadai. Selain itu, lulusan dari kampus-kampus ternama sering kali membawa nama baik almamater mereka, yang bisa memberikan dampak positif bagi citra perusahaan tempat mereka bekerja atau magang.

Reputasi kampus yang terkenal dengan kualitas pendidikannya memberikan keyakinan bagi perusahaan bahwa mereka sedang merekrut individu yang tidak hanya kompeten, tetapi juga mampu berkontribusi secara signifikan dalam lingkungan kerja. Hal ini menjadi nilai tambah yang penting dalam persaingan bisnis yang semakin ketat, di mana perusahaan selalu mencari talenta terbaik untuk mendukung pertumbuhan dan inovasi.

4.    Jaringan dan Hubungan

Kampus-kampus terkemuka sering kali menarik siswa-siswa terbaik dan berbakat dari berbagai latar belakang dan daerah. Hal ini tidak hanya memperkaya pengalaman belajar, tetapi juga memungkinkan kamu untuk berinteraksi dengan individu-individu yang memiliki berbagai sudut pandang dan keahlian.

Hal ini dapat membantu kamu membangun jaringan yang kuat dan beragam, yang tentunya sangat berharga dalam dunia profesional. Jaringan ini bisa bermanfaat selama masa studi kamu, juga dapat memperluas peluang karir kamu setelah lulus nanti.

Melalui hubungan yang kamu bangun di kampus unggulan ini, kamu bisa mendapatkan akses ke berbagai kesempatan kerja, kolaborasi dalam proyek-proyek besar, dan bahkan mentorship dari alumni yang sudah sukses di berbagai bidang.

5.    Tersedia Banyak Beasiswa

Kampus-kampus besar juga akan menawarkan banyak beasiswa yang bisa kamu manfaatkan untuk memfasilitasi proses pendidikan kamu. Apalagi setiap mahasiswa akan dikenakan biaya UKT yang tidak semua mahasiswa mampu untuk membayarnya. Maka dari itu beasiswa ini bisa sangat membantu meringankan biaya pendidikan kamu, bahkan rata-rata kamu akan mendapatkan uang saku sekaligus pelatihan pengembangan keterampilan mahasiswa.

Nah untuk kamu yang bercita-cita masuk perguruan tinggi unggulan, yuk berjuang lebih keras lagi supaya bisa dapat keuntungan masuk kampus unggulan impian kamu! Semoga informasinya bermanfaat.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.