Arsip Tag: biaya kuliah kedokteran

Mahasiswa Kedokteran

Inilah 5 PTN dengan Biaya Kuliah Kedokteran Termurah, Ada yang 0 Rupiah!

PTN dengan Biaya Kuliah Kedoktera Termurah – Melanjutkan studi di jurusan Kedokteran merupakan impian banyak siswa. Akan tetapi, biaya kuliah kedokteran yang mahal seringkali menjadi faktor penghambat yang nyata.

Meski begitu, kamu tidak boleh menyerah. Sebab, ada beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) yang menawarkan kuliah kedokteran dengan biaya terjangkau. Tentunya ini menjadi kabar baik bagi calon mahasiswa yang kemampuan finansialnya terbatas.

PTN dengan biaya kuliah Kedokteran termurah bisa kamu akses melalui jalur  Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) ataupun Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

PTN dengan Biaya Kuliah Kedokteran Termurah

Perlu diketahui, biaya kuliah di perguruan tinggi negeri saat ini menggunakan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT). Sistem ini sudah implementasikan sejak 2013, tercantum dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaaan (Permendikbud) Nomor 55 Tahun 2013.

Pasal 1 ayat (3) Permendikbud tersebut menjelaskan bahwa setiap mahasiwa diharuskan membayar UKT per semester. Program UKT ini menjadi sistem penentuan pembayaran mahasiswa di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di aawal semester. Sistem UKT menganut subsidi silangm yakni membayar ssesuai kemampuan ekonomi siswa.

Berdasarkan Permendikbud No. 5/2013, berikut pengelompokan UKT di PTN berdasarkan gaji orang tua:

  • Kelompok I: Interval gaji orang tua kurang dari Rp2.000.000, besaran UKT 000.
  • Kelompok II: Interval gaji orang tua antara Rp2.000.001 – Rp3.000.000, besaran UKT Rp1.000.000.
  • Kelompok III: Interval gaji orang tua antara Rp3.000.0001 – Rp4.000.000, besaran UKT Rp1.500.000.
  • Kelompok IV: Interval gaji orang tua antara Rp5.000.001 – Rp6.000.000, besaran UKT Rp2.500.000.
  • Kelompok V: Interval gaji orang tua antara Rp7.000.0001 – Rp8.000.000, besaran UKT Rp3.500.000.
  • Kelompok VI: Interval gaji orang tua antara Rp8.000.001 – Rp9.000.000, besaran UKT Rp4.500.000.
  • Kelompok VII: Interval gaji orang tua antara Rp9.000.001 – Rp10.000.000, besaran UKT Rp5.500.000.
  • Kelompok VIII: Interval gaji orang tua antara Rp10.000.001 – Rp11.000.000, besaran UKT RpRp6.500.000.
  • Kelompok IX: Interval gaji orang tua antara Rp11.000.001 – Rp12.000.000, besaran UKT Rp7.500.000.
  • Kelompok X: Interval gaji orang tua lebih dari Rp12.000.001, besaran UKT Rp8.500.000.

Besaran kelompok UKT tersebut merupakan standar yang ditetapkan oleh Undang-Undang. Masing-masing PTN diberi keleluasaan untuk menetapkan UKT sendiri.

Berikut UKT dari 5 perguruan tinggi negeri yang mempunyai jurusan kedokteran. PTN dengan biaya kuliah kedokteran termurah bisa disimak dari daftar berikut:

  1. Universitas Andalas

Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk S1 Kedokteran di Universitas Andalas (UNAND) tahun 2024, sebesar:

  • Kelompok I: Rp500.000
  • Kelompok II: Rp1.000.000
  • Kelompok III: Rp3.300.000
  • Kelompok IV: Rp5.500.000
  • Kelompok V: Rp7.700.000
  • Kelompok VI: Rp10.000.000
  • Kelompok VII: Rp12.000.000

Sementara itu, Iuran Pengembangan Institusi (IPI) untuk calon mahasiswa yang masuk Jurusan Kedokteran Unand melalui jalur mandiri, yakni sebesar Rp1.00.000.000.

  1. Universitas Padjajaran

PTN dengan biaya kuliah kedokteran termurah yang berikutnya adalah Universitas Padjajaran (UNPAD). Rincian UKT Kedokteran Unpad pada 2024 sebagai berikut:

  • UKT Kelompok I: Rp500.000.
  • UKT Kelompok II: Rp1.000.000.
  • UKT Kelompok III: Rp3.500.000.
  • UKT Kelompok IV: Rp7.000.000.
  • UKT Kelompok VI: Rp11.500.000.
  • UKT Kelompok VII: Rp16.000.000.
  • UKT Kelompok VIII: Rp20.500.000.

Bagi mahasiswa baru yang masuk Kedokteran Unpad melalui Jalur Seleksi Mandiri Universitas Padjajaran (SMUP), diharuskan membayar Iuran Pengembangan Institusi (IPI) sebesar Rp195.000.000.

  1. Universitas Jenderal Soedirman

UKT untuk Jurusan Kedokteran di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Tahun 2024, yakni:

  • UKT kelompok I: Rp500.000
  • UKT kelompok II: Rp1.000.000
  • UKT kelompok III: Rp10.000.000
  • UKT kelompok IV: Rp15.000.000
  • UKT kelompok V: Rp20.000.0000
  • UKT kelompok VI: Rp25.000.000
  • UKT kelompok VII: Rp30.000.000
  • UKT kelompok VIII: Rp33.500.000

Jika kamu masuk Kedokteran Unsoed melalui jalur mandiri, kamu diharuskan membayar IPI mulai dari Rp100.000.000 hingga Rp260.000.000.

  1. Universitas Diponegoro

Universitas Diponegoro (Undip) juga masuk dalam jajaran PTN dengan biaya kuliah Kedokteran termurah.

Berikut pengelompokan UKT jurusan Kedokteran Undip tahun 2024:

  • Kelompok I: Rp500.000
  • Kelompok II: Rp1.000.000
  • Kelompok III: Rp5.000.000
  • Kelompok IV: Rp10.000.000
  • Kelompok V, Rp12.500.000
  • Kelompok VI: Rp15.000.000
  • Kelompok VII: Rp19.000.000

Sementara biaya kuliah Kedokteran Undip untuk mahasiswa yang masuk lewat jalur mandiri yakni Rp200.000 untuk IPI golongan 1 dan Rp250.000.000 untuk IPI golongan 2.

  1. Universitas Pertahanan

Universitas Pertahanan (Unhan) menerapkan biaya 0 rupiah untuk fakultas Kedokteran. Dengan demikian, Unhan menjadi PTN dengan biaya kuliah kedokteran termurah di Indonesia.

Biaya kuliah Kedokteran Unhan akan ditanggung sepenuhnya oleh pemerintah. Akan tetapi, ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi untuk menjadi mahasiwa Unhan dan kuliah tanpa biaya, antara lain:

  • Terbukti sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) dengan kartu tanda penduduk
  • Sehat jasmani dan rohani serta tidak buta warna
  • Berijazah SMA/Sederajat jurusan IPA dan SMK/Sederajat, lulusan tahun 2022 atau 2023.
  • Tidak pernah tinggal kelas selama di SMA atau SMK/Sederajat.
  • Nilai rapor SMA, SMK/Sederajat semester I sampai V rata-rata 80 dan diprioritaskan siswa yang masuk sepuluh besar terbaik yang bersangkutan pada semester V.

Demikian ulasan tentang PTN dengan biaya kuliah kedokteran termurah. Apa persiapan yang sudah kamu lakukan untuk masuk fakultas Kedokteran?

Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

biaya kedokteran UNS

Informasi Pendidikan Sarjana Kedokteran, Materi Ujian dan Biaya Kedokteran UNS 2024

Biaya Kedokteran UNS – Program Kedokteran Universitas Sebelas Maret (UNS) menjadi salah satu kedokteran favorit di antara sekian banyak PTN di Indonesia. Kurikulum yang diterapkan menyesuaikan dengan perkembangan ilmu kedokteran terbaru. Nah kira-kira berapa biaya kuliah kedokteran yang harus dipersiapkan jika ingin lanjut kuliah kedokteran di UNS?

Sarjana Kedokteran UNS

biaya kedokteran UNS

Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (UNS) sudah berdiri sejak 11 Januari 1976. Untuk program Sarjana Kedokterannya sendiri menerapkan Kurikulum Berbasis Kompetensi yang dijalankan dengan pendekatan SPICES (student-centered, problem-based, integrated, community-based,elective/ early clinical exposure, systematic).

Penerapan kurikulum ini bertujuan untuk mengikuti perkembangan teori belajar, menjawab tantangan yang muncul dari kecepatan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang kedokteran (mega speed), era globalisasi, adanya tripel burden masalah kesehatan masyarakat Indonesia.

Baca juga: Mengetahui Jurusan yang Ada di Fakultas Kedokteran Unhas dan Mitra Kerja Samanya

Saat ini jurusan Sarjana Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta sudah mendapatkan akreditasi A (Sangat Baik/Excellent) berdasarkan Keputusan LAM-PTKes No. 0597/LAM-PTKes/Akr/Sar/XII/2021 dan berlaku sampai dengan 12 November 2025 mendatang.

Untuk calon mahasiswa yang hendak mendaftar di jurusan kedokteran UNS tidak boleh buta warna parsial dan buta warna total. Nantinya mahasiswa kedokteran akan menempuh pendidikan tahap akademik dalam waktu 7 semester dengan beban studi 154 SKS. Untuk persyaratan masuk utamanya adalah lulusan SMA/MA jurusan IPA.

Lalu setelah lulus, akan mendapatkan gelar Sarjana Kedokteran (S.Ked) dan berhak melanjutkan ke jenjang profesi dokter. Jenjang profesi dokter ini adalah tahap pendidikan klinik yang ditempuh dalam waktu 4 semester. Pada penerimaan mahasiswa Sarjana Kedokteran tahun 2024, UNS membuka daya tampung sebanyak 96 orang.

Materi Ujian Tes Tulis UNS

Materi tes ujian tulis UNS meliputi:

1.    Tes Potensi Dasar Akademik (TKDA)

TKDA ini menjadi tes yang akan mengukur kemampuan kognitif individu yang diperlukan bagi seseorang untuk bisa menyelesaikan studi di lingkungan perguruan tinggi. Tesnya terdiri dari bagian verbal, numerical, dan figural.

Baca juga: Informasi Seputar IUP ITS: Program Studi, Persyaratan dan Biaya Pendaftarannya

2.    Literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris

Tes literasi akan mengukur kemampuan dalam memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah dan mengembangkan kapasitas individu sebagai warga negara Indonesia dan warga dunia supaya bisa berkontribusi secara produktif di lingkungan masyarakat.

3.    Penalaran Matematika

Lalu untuk penalaran matematika ini dilakukan dengan tujuan untuk mengukur kemampuan berpikir dengan konsep, prosedur, fakta dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan untuk individu sebagai WNI dan dunia.

Biaya Kedokteran UNS

Mahasiswa kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta akan dibebankan biaya pendidikan dalam bentuk Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI).

Pembayaran UKT dilakukan setiap semester sampai selesai masa studi (nominal UKT bervariasi untuk setiap program studi). Untuk IPI sendiri dibayarkan sekali selama studi yaitu pada semester I dengan pembayaran dilakukan dua lagi (diangsur), dan (nominal IPI bervariasi untuk setiap program studi).

Sementara untuk mahasiswa yang terdaftar sebagai anggota penerima KIP-K, biaya pendidikan mengikuti ketentuan yang berlaku. Biaya pendaftaran seleksi mandiri UNS tahun 2024 adalah sebesar Rp350.000,-. Berikut untuk pengelompokan UKT berdasarkan ketentuan tahun 2024:

BKT Per Semester: Rp 33.740.000

  • Kelompok I : Rp 500.00
  • Kelompok II : Rp 1.000.000
  • Kelompok III : Rp 6.725.000
  • Kelompok IV : Rp 10.225.000
  • Kelompok V : Rp 13.725.000
  • Kelompok VI : Rp 17.475.000
  • Kelompok VII : Rp 19.475.000
  • Kelompok VIII : Rp 21.815.000

Biaya Iuran Pengembangan Institusi (IPI) Kedokteran UNS

  • Kelompok I : Rp 25.000.000
  • Kelompok II : Rp 75.000.000
  • Kelompok III : Rp 269.920.000

Demikianlah informasi seputar Sarjana kedokteran, materi ujian dan juga biaya kedokteran UNS yang mungkin bisa jadi referensi untuk kamu yang ingin masuk FK UNS. Tertarik tapi belum tahu persiapannya? Yuk gabung dengan bimbel kedokteran Indonesia College untuk dapatkan materi yang tepat. Sudah berpengalaman lebih dari 31 tahun dan ribuan siswa sudah berhasil lolos, dapatkan informasi selengkapnya di sini.

Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Biaya Kuliah Kedokteran UI

Berapa Biaya Kuliah Kedokteran UI? Ini Rinciannya!

Biaya kuliah kedokteran UI – Sebagai salah satu kampus terbaik di Indonesia, Universitas Indonesia (UI) juga punya jurusan-jurusan terbaik, salah satunya kedokterann. Bahkan, jurusan kedokteran UI sudah lama menjadi impian bagi tiap calon mahasiswa untuk mendalami ilmu kedokteran. Kamu pun mungkin salah satunya, bukan?

Namun, kuliah kedokteran identik dengan biaya kuliah yang katanya selangit dan akhirnya menyurutkan niat banyak orang. Lalu, bagaimana dengan biaya kuliah kedokteran di UI? Untuk mengetahuinya, cek informasi berikut ini, yuk!

Mengenal kedokteran UI

Fakultas Kedokteran UI
Fakultas Kedokteran UI

Ketenaran Fakultas Kedokteran UI bukan semata-mata hadir dalam waktu singkat karena FK UI juga menjadi sejarah dalam pendidikan medis di Indonesia. Cikal bakal FK UI sendiri sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dengan berdirinya sekolah kedokteran bernama STOVIA (School tot Opleiding voor Indische Artsen) pada tahun 1989. Dengan sejarah yang panjang, Fakultas Kedokteran UI akhirnya resmi berdiri pada 2 Februari 1950.

Baca juga: Mari Mengenal Fakultas Kedokteran Gigi UI

Selain menjadi salah satu pioneer pendidikan dokter di Indonesia, Fakultas Kedokteran UI juga menawarkan pendidikan dokter yang lengkap mulai dari tingkat sarjana, profesi, spesialis, subspesialis, magister, hingga doktor. Ada juga pilihan kelas khusus internasional (KKI) dengan kesempatan untuk double degree di universitas lainnya di luar negeri. 

Seleksi untuk bisa jadi mahasiswa kedokteran UI dibuka melalui berbagai jalur, mulai dari jalur seleksi nasional oleh SNPMB (SNBP dan SNBT) hingga jalur seleksi yang dilaksanakan oleh UI (PPKB, SJP, SIMAK UII, dan SIMAK KKI UI). Setiap jalur memiliki ketentuan dan materi seleksi yang berbeda-beda dengan biaya kuliah yang berbeda pula. 

Biaya kuliah kedokteran UI

Jalur seleksi nasional dan mandiri

Mahasiswa FK UI yang berhasil diterima melalui jalur seleksi nasional yaitu SNBP, SNBT, PPKB, atau SIMAK UI akan dibebankan biaya kuliah berupa Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayarkan setiap semester. Besaran UKT ini juga menyesuaikan kemampuan ekonomi tiap mahasiswa.

UKT di Universitas Indonesia dikelompokkan berdasarkan 2 rumpun keilmuan, yaitu Rumpun Sains Teknologi dan Kesehatan serta Rumpun Sosial dan Humaniora. Fakultas Kedokteran sendiri masuk ke dalam Rumpun Sains Teknologi dan Kesehatan dengan kelompok UKT, yakni:

Kelas 1

Rp0 – Rp500.000

Kelas 2

> Rp500.000 – Rp1.000.000

Kelas 3

> Rp1.000.000 – Rp2.000.000

Kelas 4

> Rp2.000.000 – Rp4.000.000

Kelas 5

> Rp4.000.000 – Rp6.000.000

Kelas 6

> Rp6.000.000 – Rp7.500.000

Kelas 7

> Rp7.500.000 – Rp10.000.000

Kelas 8

> Rp10.000.000 – Rp12.500.000

Kelas 9

> Rp12.500.000 – Rp15.000.000

Kelas 10

> Rp15.000.000 – Rp17.500.000

Kelas 11

> Rp17.500.000 – Rp20.000.000

Jalur seleksi kelas khusus internasional (KKI)

Sementara itu, untuk mahasiwa FK UI yang berhasil lulus melalui jalur seleksi SIMAK KKI UI akan mendapatkan biaya pendidikan berupa UKT (Tuition fee) yang dibayarkan per semester dan IPI (Admission fee) yang dibayarkan sekali pada awal masuk dengan nominal:

UKT

  • WNI: Rp51.700.000
  • WNA: Rp59.400.000

IPI

  • WNI: Rp111.100.000
  • WNA: Rp148.500.000

Khusus program KKI, Fakultas Kedokteran UI juga menyediakan pilihan program double degree di beberapa kampus mitra dengan biaya tambahan. Biaya pendidikan di universitas mitra juga beragam, seperti:

  • University of Newcastle Upon Tyne: £25.200/year
  • Monash University: $68.000 AUD/year
  • Melbourne University: $55.328 AUD/year

Setelah mengintip biaya kuliah kedokteran UI di atas, apakah kamu jadi semakin tertarik untuk menjadi calon mahasiswa FK UI? Selain belajar dengan tekun, pastikan kamu juga menyiapkan kebutuhan finansial terkait biaya kuliah ini, ya!


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

biaya kedokteran

Yuk, Intip Biaya Kuliah Kedokteran di 5 Kampus Jogja

Biaya Kedokteran – Biaya kuliah merupakan hal pertama yang pastinya dipertimbangkan ketika ingin melanjutkan pendidikan, khususnya ke perguruan tinggi. Besaran biaya kuliah pada setiap program studi menyesuaikan masing-masing kebijakan di perguruan tinggi.

Namun, dari sekian banyak program studi yang ada di Indonesia, prodi kedokteran merupakan salah satu yang memiliki biaya kuliah tinggi.

Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan ke prodi kedokteran, khususnya di daerah Jogja. Yuk, intip biaya kuliah di 5 prodi kedokteran kampus jogja di bawah ini.

Universitas Gadjah Mada

Universitas Gadjah Mada menetapkan Uang Kuliah Tunggal (UKT) menggunakan 2 macam, yaitu UKT Pendidikan Unggul dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi melalui seluruh jalur masuknya. Kedua macam UKT tersebut memiliki rincian sebagai berikut:

  • UKT Pendidikan Unggul UGM ditetapkan secara berkeadilan untuk menciptakan pendidikan unggul yang dapat dijangkau oleh seluruh masyarakat Indonesia.
  • UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi UGM berupa subsidi sebesar 100%, 75%, 50%, atau 25% dari besaran nominal UKT Pendidikan Unggul.

Bagi calon mahasiswa yang diterima melalui jalur UM-CBT UGM dan telah ditetapkan UKT Pendidikan Unggul (memiliki kemampuan ekonomi baik), akan dikenakan Sumbangan Solidaritas Pendidikan Unggul (SSPU) di UGM sebesar Rp30.0000.000 untuk bidang Ilmu Sains, Teknologi, dan Kesehatan.

Berikut besaran UKT untuk program studi Kedokteran, Kedokteran Hewan, dan Kedokteran Gigi:

Keterangan UKTBesaran UKT
UKT Pendidikan UnggulRp24.700.000
UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25%Rp18.525.000
UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50%Rp12.350.000
UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75%Rp6.175.000
UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100%Rp0

Universitas Islam Indonesia

Terdapat 2 macam biaya kuliah di UII, yaitu biaya Dana Catur Darma dan Biaya Kuliah. Pada biaya Dana Catur Darma dibayar hanya pada tahun 1 saja dan biaya kuliah dibayar setiap tahun dan diangsur 4 kali.

Berikut daftar biaya kedokteran di UII tahun ajaran 2023/2024. Informasi untuk biaya Dana Catur Darma di bawah ini tidak berlaku bagi pendaftar yang melalui jalur seleksi Siber Kedokteran Mandiri dan CBT Kedokteran Mandiri.

Biaya Dana Catur DarmaBesaran Biaya
Kelompok 1Rp195.000.000
Kelompok 2Rp210.000.000
Kelompok 3 Rp225.000.000
Kelompok 4Rp240.000.000
Kelompok 5Rp255.000.000
Kelompok 6Rp270.000.000
Biaya Uang KuliahBesaran Biaya
Tahun 1Rp46.800.000
Tahun 2Rp29.680.000
Tahun 3Rp30.680.000
Tahun 4Rp18.930.000

Universitas Ahmad Dahlan

Biaya kuliah prodi Kedokteran di bawah diasumsikan untuk total 144 SKS dalam 8 semester. Jika mahasiswa mengambil lebih dari 18 SKS dalam 1 semester maka terdapat tambahan biaya SPP variabel per SKS. Biaya di bawah ini belum termasuk biaya uji kompetensi dan surat pendamping ijazah (jika ada)

SPPHeregistrasiPembinaan Mhs.AsuransiKKNDPPT
SPP Pokok
Semester 1-8: Rp7.000.000
SPP Variabel
Semester 1-8: Rp6.750.000
SPP Skills Lab
Semester 1-8: Rp3.250.000
SPP Praktikum
Semester 1-8: Rp5.000.000
SPP Tutorial
Semester 1-8 : Rp2.750.000
TOTAL SPP: 24.750.000
Rp300.000 (untuk semester 1-8)Rp1.500.000 (hanya sampai semester 1)Rp75.000 (untuk semester 1-8)Rp275.000 (hanya untuk semester 1-6)Rp33.550.000 (hanya untuk semester 1-6)

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Perkiraan biaya kuliah kedokteran UMY tahun ajaran 2023/2024 berikut merupakan total keseluruhan termasuk biaya Dana Pengembangan Pendidikan (DPP), SPP, Praktikum, Registrasi & UKK, dan biaya lain-lain.

Biaya per-SemesterProdi Kedokteran
Semester 1Rp107,646,000
Semester 2Rp95,221,000
Semester 3Rp83,596,000 
Semester 4Rp83,096,000 
Semester 5Rp26,035,000 
Semester 6Rp24,760,000
Semester 7Rp24,010,000 
Semester 8

Universitas Kristen Duta Wacana

Program studi kedokteran UKDW memiliki biaya perkuliahan yang terdiri dari Dana Pengembangan Fasilitas Pendidikan (DPFP), dan Sumbangan Penyelenggaraan Pendidikan (SPP). Biaya ini belum termasuk biaya lain-lain.

DPFPSPP Tetap (per-semester)SPP Variabel (per-SKS Paket) Semester 1
Rp270.000.000Rp14.000.000Rp850.000 x 25.5 sks

Itulah informasi biaya kuliah Kedokteran di 5 kampus jogja. Semoga informasi di atas bisa menjadi referensi ketika kamu ingin melanjutkan pendidikan kedokteran di kampus jogja.


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus Kedokteran. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog bimbelkedokteran.id. Cek juga halaman kami lainnya di indonesiacollege.co.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Biaya Kuliah Kedokteran

Berapa Biaya Kuliah Kedokteran di PTN Indonesia?

Biaya Kuliah Kedokteran – Di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), besaran biaya kuliah bagi setiap mahasiswa ditentukan menggunakan sistem Uang Kuliah Tunggal atau UKT. Melalui sistem ini, biaya yang perlu dibayar tiap semester terbagi dalam beberapa kelompok. Penentuan kelompok ini sendiri berbeda-beda tergantung kebijakan masing-masing universitas.

Meskipun besarannya tergantung pada universitas dan jurusan, ada satu hal yang disamaratakan bagi seluruh PTN yaitu biaya kuliah Golongan 1 dan Golongan 2. Ke dua kelompok ini diharuskan membayar sejumlah Rp500.000,00 (Gol. 1) dan Rp1.000.000,00 (Gol. 2) per semesternya.

Selain itu, sistem Uang Kuliah Tunggal diadakan sebagai bentuk subsidi silang bagi semua mahasiswa. Semakin tinggi golongan akan semakin besar pula biaya perkuliahan yang perlu untuk dibayar.

Penentuan besaran UKT selain ditentukan oleh penghasilan orang tua, juga dipengaruhi oleh jurusan yang dipilih. Biaya kuliah untuk mahasiswa di bidang sosial biasanya lebih sedikit dibandingkan dengan rumpun sains. Hal ini dikarenakan jurusan seperti Teknik dan Kedokteran memerlukan banyak praktikum.

Jika kamu berminat untuk menjadi mahasiswa kedokteran di PTN, perkiraan biaya kuliah di bawah ini bisa dijadikan referensi besaran biaya yang perlu dibayarkan. Perlu diingat bahwa ketika menjalani perkuliahan kemungkinan akan ada biaya lain yang harus dikeluarkan.

Universitas Brawijaya

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp8.870.000,00
  • Gol. 4: Rp19.160.000,00
  • Gol. 5: Rp20.305.000,00
  • Gol. 6: Rp23.450.000,00

Biaya IPI (Jalur SM)

  • Gol. 4: Rp125.000.000,00
  • Gol. 5: Rp135.000.000,00
  • Gol. 6: Rp150.000.000,00

Universitas Mulawarman

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp5.000.000,00
  • Gol. 4: Rp10.000.000,00
  • Gol. 5: Rp15.000.000,00
  • Gol. 6: Rp20.000.000,00

Biaya Kuliah Tunggal: Rp26.736.000,00

Universitas Gadjah Mada

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp7.250.000,00
  • Gol. 4: Rp10.875.000,00
  • Gol. 5: Rp14.500.000,00
  • Gol. 6: Rp18.125.000,00
  • Gol. 7: Rp22.500.000,00
  • Gol. 8: Rp26.000.000,00

Program Kerja Sama

  • KSS: Rp125.000.000,00
  • UKT Gol. 8

Universitas Indonesia

UKT Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan (BOP-B)

  • Gol. 1: Rp0,00 – Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp500.000,00 – Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp1.000.000,00 – Rp2.000.000,00
  • Gol. 4: Rp2.000.000,00 – Rp4.000.000,00
  • Gol. 5: Rp4.000.000,00 – Rp6.000.000,00
  • Gol. 6: Rp6.000.000,00 – Rp7.500.000,00

UKT Biaya Operasional Pendidikan Pilihan (BOP-P)

  • Gol. 1: Rp10.000.000,00
  • Gol. 2: Rp12.500.000,00
  • Gol. 3: Rp15.000.000,00
  • Gol. 4: Rp17.500.000,00
  • Gol. 5: Rp20.000.000,00

Universitas Hasanuddin

  • Gol. 1: Rp.500.000,00
  • Gol. 2: Rp750.000,00
  • Gol. 3: Rp2.000.000,00
  • Gol. 4: Rp2.400.000,00
  • Gol. 5: Rp4.000.000,00 – Rp20.000.000,00
  • Gol. 6: Rp4.000.000,00 – Rp20.000.000,00
  • Gol. 7: Rp20.000.000,00; Dana Pengembangan: Rp250.000.000,00

Universitas Airlangga

  • Gol. 1a: Rp0,00 – Rp500.000,00
  • Gol. 1b: Rp1.000.000,00
  • Gol. 1c: Rp2.400.000,00
  • Gol. 2: Rp10.000.000,00
  • Gol. 3: Rp15.000.000,00
  • Gol. 4: Rp25.000.000,00

Jalur Mandiri

  • Uang Kuliah Semester: Rp15.000.000,00
  • Uang Kuliah Awal: Rp99.000.000,00

Baca juga Mau Daftar Kedokteran IUP UGM? Persiapkan Dulu Hal-hal Ini!

Universitas Sriwijaya

  • Gol. 3: Rp4.550.000,00
  • Gol. 4: Rp8.025.000,00
  • Gol. 5: Rp10.000.000,00
  • Gol. 6: Rp11.900.000,00
  • Gol. 7: Rp15.950.000,00
  • Gol. 8: Rp20.000.000,00

Jalur SM

  • BOP: Rp200.000.000,00
  • Preklinik: Rp30.000.000,00 per semester
  • Klinik: Rp45.000.000,00 per semester

Universitas Riau

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp6.175.000,00
  • Gol. 4: Rp11.175.000,00
  • Gol. 5: Rp13.600.000,00
  • Gol. 6: Rp27.175.000,00

Universitas Udayana

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp13.600.000,00
  • Gol. 4: Rp19.200.000,00
  • Gol. 5: Rp23.240.000,00

Jalur Mandiri

  • Biaya SPI: Rp150.000.000,00

Universitas Sam Ratulangi

  • Gol. 3: Rp3.000.000,00
  • Gol. 4: Rp6.000.000,00
  • Gol. 5: Rp9.000.000,00
  • Gol. 6: Rp14.000.000,00
  • Gol. 7: Rp20.000.000,00
  • Gol. 8: Rp25.000.000,00

Universitas Mataram

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp8.750.000,00
  • Gol. 4: Rp15.000.000,00
  • Gol. 5: Rp20.000.000,00
  • Gol. 6: Rp22.000.000,00

Jalur Mandiri

  • Uang Pangkal: Minimal Rp75.000.000,00
  • Bidikmisi: Rp2.400.000,00

Universitas Diponegoro

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp5.000.000,00
  • Gol. 4: Rp10.000.000,00
  • Gol. 5: Rp12.500.000,00
  • Gol. 6: Rp15.000.000,00
  • Gol. 7: Rp19.000.000,00

SPI (Jalur Mandiri)

  • Gol. 1: Rp100.000.000,00
  • Gol. 2: Rp150.000.000,00

Universitas Padjajaran

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp2.500.000,00
  • Gol. 4: Rp12.000.000,00
  • Gol. 5: Rp15.000.000,00

Seleksi Mandiri

  • Dana Pengembangan: Rp250.000.000,00

Universitas Andalas

  • Gol. 1: Rp500.000,00
  • Gol. 2: Rp1.000.000,00
  • Gol. 3: Rp3.300.000,00
  • Gol. 4: Rp5.500.000,00
  • Gol. 5: Rp7.700.000,00
  • Gol. 6: Rp10.000.000,00
  • Gol. 7: Rp12.000.000,00

Itu tadi jawaban atas pertanyaan berapa biaya kuliah Kedokteran di PTN Indonesia? Masing-masing kampus menetapkan UKT yang berbeda-beda. Buat kamu yang berniat menjadi dokter, bisa menggunakan informasi di atas sebagai referensi biaya kuliah Kedokteran.


Ikuti bimbingan intensif khusus Kedokteran dari Indonesia College. Kamu bisa memilih program bimbel Kedokteran Terpadu 1 tahun, UTBK Kedokteran, KKI UI Kedokteran, atau IUP Medicine UGM.

Cek informasi terbaru tentang perkuliahan Kedokteran di blog bimbelkedokteran.id. Kunjungi juga laman kami lainnya di indonesia-college.com dan indonesiacollege.co.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.